Cara Mengatasi Lantai Teras Rumah yang Licin, Cukup Dipel dengan 1 Bahan Dapur Ini Bisa Bikin Super Kesat

By Amelia Pertamasari, Selasa, 16 Mei 2023 | 06:10 WIB
Cara membersihkan lantai teras rumah yang licin. (carpet-cleaning.ie)

SajianSedap.com - Teras merupakan salah satu area di rumah atau hunian yang berada di luar ruangan.

Ini biasanya terletak di bagian depan, samping, atau belakang rumah atau bangunan, yang digunakan sebagai tempat untuk bersantai atau melakukan aktivitas lainnya.

Teras biasanya terdiri dari lantai yang rata dan dilengkapi dengan perabotan seperti kursi, meja, dan payung, serta dapat didekorasi dengan berbagai macam tanaman hias dan ornamen.

Karena letaknya yang berada di luar rumah dan sering terpapar berbagai hal, masalah kerap kali terjadi.

Misalnya saja lantai yang menjadi licin karena air, debu dan kotoran, minyak, hingga kondisi cuaca.

Lantai yang licin tentu dapat membahayakan karena membuat siapa saja berisiko terpleset dan jatuh.

Untuk menghindari bahaya yang mungkin terjadi ini, penting untuk segera mengatasinya.

Caranya pun tidak sulit dengan memanfaatkan pembersih dari bahan dapur Anda.

Apa itu? Simak berikut ini untuk membuat lantai teras rumah Anda kesat.

Cara Membersihkan Lantai Tempat Cuci Pakaian yang Licin

Membersihkan lantai ruang cuci bisa kamu lakukan setiap hari atau dua hari sekali untuk mencegah residu buih sabun dan lantai yang berlumut.

Melansir dari Wow so Clean, Anda bisa mengandalkan bahan alami seperti cuka dan garam.

Baca Juga: Dikira Gratis, Jualan di Depan Indomaret Ternyata Harus Bayar Uang Segini per Bulan, Ini Rincian Syarat Sewa Terasnya