1. Inspeksi kosong
Singkirkan segala sesuatu dari lemari yang pengap, termasuk kertas atau pelapis yang melapisi rak dan dinding, untuk mengetahui sumber bau apek.
2. Bersihkan bau
Jika melihat bintik-bintik kecil di dalam lemari dapur, ini mungkin adanya jamur atau lumut.
Bersihkan noda dengan sikat, kenakan masker untuk menghindari menghirup spora jamur, dan ganti filter penyedot debu setelahnya.
Bersihkan atau seka semua bagian dalam dan luar setiap lemari dapur dengan sabun cuci piring ringan yang dicampur air hangat menggunakan kain lembut atau spons.
Lap permukaan lemari dapur kembali dengan kain yang dicelupkan ke dalam cuka dan air dengan perbandingan sama untuk membantu menghilangkan bau dan sisa sabun.
Biarkan pintu lemari tetap terbuka dan nyalakan kipas angin atau dehumidifier untuk membantu mengeringkannya sepenuhnya.
3. Atasi bau yang sangat parah
Jika lemari masih sedikit berbau setelah dibersihkan, masukkan mangkuk berisi cuka semalaman untuk membantu menghilangkan baunya.
Bisa pula memasukkan semangkuk biji kopi atau baking soda untuk membantu menyerap bau.
Biarkan di lemari dapur selama beberapa minggu.
Bersihkan semua barang yang ada di setiap lemari dapur untuk menghilangkan bau yang tertinggal.
Barang-barang kering seperti paket makanan dan bumbu yang berbau apek sebaiknya dibuang.
Baca Juga: Jangan Tunggu Sampai Bau dan Berjamur, Ini Cara Membersihkan Lemari Dapur Kayu dari Noda Membandel