Lebih Murah dan Hemat Listrik dari AC, 3 Jenis Kipas Angin Ini Efektif Dinginkan Ruangan di Rumah, Coba Pakai deh!

By Amelia Pertamasari, Selasa, 16 Mei 2023 | 16:10 WIB
Kipas angin sebagai pengganti AC untuk mendinginkan ruangan. (monzenmachi)

SajianSedap.com - AC atau air conditioner adalah perangkat elektronik yang dimiliki oleh banyak orang di hunian mereka.

Perangkat ini berfungsi untuk menurunkan suhu udara di dalam ruangan sehingga menciptakan kondisi udara yang lebih sejuk dan nyaman.

AC biasanya dipasang di ruangan yang tertutup seperti kamar tidur, ruang keluarga, atau ruangan kerja untuk menciptakan lingkungan yang lebih nyaman bagi penghuninya.

Sayangnya tak semua orang sanggup membeli AC untuk digunakan di rumah mereka.

Selain itu, AC membutuhkan daya listrik yang lebih besar untuk dapat menghasilkan suhu yang dingin, yang kembali berkaitan dengan faktor ekonomi.

Tapi bagi Anda yang membutuhkan untuk mendinginkan ruangan di musim panas, jangan ambil pusing dulu.

Kipas angin bisa sama efektifnya mendinginkan ruangan seperti AC dengan harga unit yang lebih murah dan daya listrik lebih hemat.

Namun tak semua jenis kipas angin bisa digunakan mendinginkan ruangan dengan efektif.

Lalu jenis kipas angin apa saja? Simak selengkapnya berikut ini.

Kipas Angin Sebagai Alternatif Pengganti AC di Rumah

Kkipas angin akan lebih bekerja efektif dengan pemasangan yang benar sesuai dengan jenisnya.

Lihat berikut ini tiga jenis kipas angin yang efektif digunakan sebagai alternatif pengganti AC di rumah.

Baca Juga: Anti Repot-repot Club, Debu di Kipas Angin Bisa Rontok Seketika Tanpa Harus Dibongkar! Rahasianya Cuma Disemprot Campuran 2 Bahan ini

1. Kipas angin jendela atau exhaust fan

Kipas angin jendela atau exhaust dipasang di jendela terbuka untuk menarik udara dingin masuk dan mendorong udara panas keluar, kipas ini dapat dipasang untuk mendinginkan seluruh rumah.

Agar kipas jendela dapat mendinginkan rumah, suhu luar ruangan harus lebih rendah dari suhu dalam ruangan dan hal itu akan terjadi pada malam hari atau dini hari.

Sehingga, hindari menyalakan kipas ini selama hari yang paling panas karena akan menarik udara yang panas, dan membuat rumah Anda lebih hangat, bukan lebih sejuk.

Kipas angin jendela dipasang dengan pemasangan lembaran logam yang dimasukkan ke dalam jendela terbuka dan menyegel di sekitar tepinya. Jadi, Anda tidak perlu khawatir membuka atau menutup jendela tersebut.

Namun, jendela lain di rumah Anda harus tetap tertutup selama bagian terpanas hari itu.

Untuk memberikan udara yang sejuk, gunakan kipas angin jendela lebih dari satu sehingga dapat menciptakan angin silang dan mendorong udara panas dan menarik udara sejuk masuk.

Untuk melakukannya, lokasi untuk memasang kipas sangatlah penting. Letakkan kipas dalam jumlah yang sama di sisi berlawanan dari rumah Anda menghadap ke luar jendela untuk mendorong udara panas keluar.

Jika Anda tinggal di rumah bertingkat, tempatkan kipas angin ke dalam di lantai bawah yang lebih sejuk dan kipas angin bertiup ke luar di lantai atas. Metode ini akan membebaskan rumah Anda dari udara hangat yang naik ke lantai atas.

2. Kipas angin gantung

Kipas angin gantung mengalirkan udara di dalam ruangan dengan mendorongnya ke bawah.

Namun, kipas ini tidak dapat menurunkan suhu seperti kipas jendela atau unit AC. Hal ini karena angin sepoi-sepoi menciptakan sedikit efek angin dingin yang dapat membantu menguapkan keringat dari kulit Anda, yang mendinginkan Anda.

Jadi, bukan ruangan di rumah yang mendingin, melainkan tubuh Anda.

Baca Juga: Gak Perlu Panggil Tukang Servis, Kipas Angin Gantung yang Goyang dan Bersik Bisa Diatasi dengan 7 Langkah Mudah ini

Di musim panas, pastikan kipas Anda berputar berlawanan arah jarum jam. Ini akan mendorong udara lurus ke bawah dan menciptakan efek angin dingin.

Di saat cuaca dingin, yang terbaik adalah jika kipas Anda berputar ke arah yang berlawanan atau searah jarum jam. Dengan begitu, udara didorong ke atas sehingga panas dapat bersirkulasi dan membuat Anda tetap hangat.

3. Tower Fan

Tower fan memiliki bentuk yang tinggi, dan portabel, artinya kipas ini mudah dipasang di sudut sebagian besar ruangan.

Kipas angin ini menciptakan aliran udara dengan berosilasi dari kiri ke kanan. Kipas ini bekerja dengan menciptakan efek angin dingin daripada menurunkan suhu ruangan.

Tips Menggunakan Kipas Angin

Ketika kamu mengandalkan kipas angin untuk tidur, pastikan posisi kipas angin tidak mengarah langsung ke tubuhmu.

Letakkan atau arahkan kipas angin ke dinding kamar tidur atau ruangan tempat kamu tidur.

Langkah ini membuat angin yang dihasilkan oleh kipas angin memantul ke dinding, sehingga suhu ruangan menjadi lebih sejuk.

Meski kamu sudah mengarahkan kipas angin ke dinding, tapi jangan letakkan terlalu dekat dengan tubuhmu. Hal ini bertujuan untuk menghindari tubuhmu tidak terpapar angin atau dingin secara berlebihan.

Jadi, atur jarak penempatan kipas angin yang diarahkan ke dinding dengan tempat di mana kamu berbaring dan tidur.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ingin Ruangan Dingin Tanpa AC? PIlih Jenis Kipas Angin Ini

Baca Juga: Belasan Tahun Gak Punya AC Gak Masalah, Karena Ada Trik Mendinginkan Ruangan dengan Kipas Angin, Contek 3 Cara Manjur ini