Cara Menghilangkan Bau Ketiak yang Menempel di Pakaian, Tambahkan 1 Bahan Dapur Ini Saat Dicuci

By Amelia Pertamasari, Rabu, 17 Mei 2023 | 15:10 WIB
Cara menghilangkan bau ketiak yang menempel di pakaian. (spukkato)

SajianSedap.com Bau ketiak yang umum dialami berbagai kalangan tak hanya mempengaruhi kepercayaan diri, namun juga pada pakaian yang dipakai.

Bau tak sedap ini bisa menempel di serat pakaian dan sulit untuk dihilangkan.

Pakaian dengan bau ketiak lantas bisa menjadi masalah karena dapat menyebabkan rasa tidak nyaman bagi orang yang memakainya maupun bagi orang di sekitarnya.

Oleh karena itu, penting untuk menjaga kebersihan pakaian dan merawatnya dengan baik agar bau ketiak tidak menempel terlalu lama di dalam serat-serat pakaian.

Tapi untuk pakaian yang terkena bau ketiak, jangan buru-buru untuk pergi membuangnya.

Sebab ada cara mudah menghilangkannya seperti berikut ini. Yuk simak!

Cara Menghilangkan Bau Ketiak dan Noda yang Menempel di Pakaian

Perlu diketahui, noda ketiak pada pakaian disebabkan oleh reaksi antara bahan antiperspirant dan garam pada keringat.

Kebanyakan antiperspirant mengandung senyawa aluminium untuk mengurangi kebasahan.

Aluminium inilah yang menyebabkan penumpukan dan menguningnya pakaian putih.

Noda tidak terlihat secara langsung, tapi setelah beberapa kali pemakaian, noda akan mulai terlihat menguning pada pakaian putih.

Tak perlu khawatir, kamu bisa mengurangi potensi noda dan bau ketiak pada pakaianmu dengan cara-cara yang sederhana dari The Spruce berikut ini.

Baca Juga: Pakai Deodoran Mahal Masih Bau Juga, Padahal Cukup Pakai Garam Bisa Bikin Bau Ketiak Langsung Hilang, Contek Caranya Nih