Praktis Tanpa Bongkar Isi Kulkas! Hilangkan Bau Tak Sedap pada Lemari Es Cukup Pakai 1 Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Minggu, 21 Mei 2023 | 08:40 WIB
Cara menghilangkan bau tidak sedap pada kulkas. (Authorized Service)

SajianSedap.com Kulkas atau lemari es adalah benda penting di rumah dengan berbagai alasan.

Kulkas berperan dalam menjaga makanan dan minuman tetap segar dan tahan lebih lama serta menyediakan kemudahan dalam menyimpan dan mengatur persediaan makanan di rumah.

Karena fungsinya ini, penting untuk selalu merawat dan menjaga kebersihannya.

Sebab selama penggunaannya kulkas bisa saja mengalami masalah, seperti munculnya bau tak sedap.

Kulkas bisa berbau karena beberapa alasan, seperti makanan yang telah kadaluwarsa atau rusak yang disimpan dalam kulkas dan kebersihan kulkas yang kurang baik sehingga menyebabkan penumpukan kotoran.

Kulkas yang berbau tak sedap tentu mengganggu pemakaian kulkas. Bahkan bisa mempengaruhi makanan dan minuman yang disimpan dalam kulkas.

Untuk Anda yang ingin mengatasinya, jangan terburu-buru membongkar isi lemari es Anda.

Berikut ini ada cara lebih mudah menghilangkan bau tak sedap pada kulkas Anda.

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap pada Lemari Es

Ada beberapa bahan yang tersedia di dapur seperti biji kopi, lemon, oatmeal dan cuka yang membantu menghilangkan bau tak sedap dari kulkas.

Cuka dan soda kue dikenal karena sifatnya yang menghilangkan bau, jadi menyimpan mangkuk berisi cuka di dalam kulkas merupakan solusi yang mudah dilakukan.

Berikut beberapa cara mudah menghilangkan bau tidak sedap di kulkas.

Baca Juga: Kulkas Bau Bawang? Coba Intip Cara Ampuh Hilangkan Bau Kulkas Cuma dengan Kopi Bubuk dan Satu Cara Mudah Ini

1. Soda kue

Soda kue atau baking soda memiliki sifat penghilang bau tak sedap pada banyak hal.

Ambil semangkuk penuh soda kue, letakkan di dalam kulkas dan tutup pintunya. Kemudian, biarkan selama beberapa jam.

2. Cuka

Cuka juga membantu menetralkan bau tidak sedap yang keluar dari kulkas.

Masukkan cangkir atau mangkuk berisi cuka putih ke dalam kulkas untuk menyingkirkan bau.

3. Oatmeal

Oatmeal alias havermut menghilangkan bau tak sedap jika disimpan di kulkas dalam mangkuk atau wadah aluminium.

4. Lemon

Tempatkan beberapa irisan lemon dan biarkan di dalam kulkas. Ini akan membantu menyerap bau tidak sedap dari kulkas.

5. Minyak esensial

Rendam beberapa butir bola kapas dengan minyak esensial dan masukkan ke dalam kulkas. Tutup pintu kulkas selama sehari.

6. Arang

Tempatkan arang dalam mangkuk dan masukkan ke dalam kulkas.

Atur suhu kulkas ke suhu minimum dan tutup pintu kulkas selama tiga hari.

7. Biji kopi

Taruh beberapa biji kopi yang baru digiling dan sebarkan di atas loyang dan letakkan di kulkas semalaman.

Ini akan membantu dalam menyerap bau yang tidak sedap.

Baca Juga: Belasan Tahun Masak Nasi Baru Tahu, Cara Mengatasi Nasi Kelembekan atau Kelebihan Air Cukup Pindahkan ke Kulkas, Kenapa?

Tips Merawat Kulkas Agar Awet

Kulkas membutuhkan "massa termal" alias banyak bahan makanan di dalamnya untuk mempertahankan suhu rendah sambil menggunakan lebih sedikit energi.

Makanan dan minuman dingin membantu menyerap udara hangat yang masuk saat Anda membuka pintu kulkas.

Jika Anda tipe orang yang sering makan di luar atau kulkas terlalu besar untuk kebutuhan Anda, simpan beberapa botol air di sana.

Akan tetapi, pastikan Anda tidak mengisi kulkas terlalu banyak. Perlu ada sirkulasi udara di sekitar bahan makanan.

Lalu suhu kulkas yang salah akan bekerja terlalu lama atau tidak cukup lama. Suhu kulkas ideal adalah antara 2 sampai 4 derajat celcius dan suhu freezer pada minus 17 derajat celcius.

Ada beberapa cara untuk menjaga kulkas pada suhu yang tepat, dan yang paling penting adalah memastikan segel pintu berfungsi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 7 Cara Mudah Menghilangkan Bau Tidak Sedap di Kulkas

Baca Juga: Ngeri Malah Nambah Penyakit! Kulkas yang Sudah Muncul Tanda-tanda Ini Mending Segera Buang ke Rongsokan, Salah Satunya dari Suara Mesin