Cara Ampuh Menghilangkan Noda Terbakar di Bagian Bawah Teko, Bisa Bersih Kinclong Lagi Kalau Digosok 2 Bahan ini, Gak Perlu Pakai Tenaga!

By Ulfa, Sabtu, 27 Mei 2023 | 10:40 WIB
Ini cara ampuh menghilangkan noda terbakar di bagian bawah teko (Alina Shilova - Getty Images/iStockphoto)

SajianSedap.com - Di rumah tak lengkap rasanya kalau tak ada teko.

Karena teko sangat berguna untuk menyimpan air putih, teh, ataupun kopi di sana.

Teko yang berbahan alumunium ini juga bisa membuat minuman panas jadi tahan lebih lama.

Namun, lama kelamaan teko ini juga jadi berubah, nih!

Apalagi kalau digunakan setiap hari, bagian bawah teko atau ketel sering kali terkena noda terbakar berwarna cokelat.

Selain terlihat kotor, noda ini membuat teko tidak sedap dipandang dan terlihat tidak terawat.

Ada beberapa hal yang menyebabkan noda terbakar muncul pada bagian bawah teko.

Misalnya seperti zat tertentu yang mengandung gula serta paparan suhu yang meningkat dengan cepat dan lemak atau minyak yang terbakar.

Untungnya, noda terbakar ini tidak dapat membuat teko hancur.

Mengapa panci, wajan, teko dan ketel bisa terkena noda terbakar?

Melansir dari Kompas.com, alasannya pun dibongkar oleh Jenna Arkin sebagai Wakil Presiden Inovasi di ECOS.

Ia mengatakan noda bakar dan tanda hangus yang muncul pada bagian bawah peralatan memasak biasanya disebabkan minyak, lemak, atau hal lain yang terbakar dan menempel pada wajan.

Baca Juga: Cara Membersihkan Teko Kaca yang Keruh dan Berkerak di Dasarnya, Ampuh Cuma Pakai 1 Bahan Dapur Ini