Seumur Hidup Baru Tahu, Kalau Ada Cara Ampuh Mengupas Bawang Putih Tanpa Pisau, Langsung Bersih dalam Hitungan Detik

By Raka, Sabtu, 27 Mei 2023 | 12:10 WIB
Trik mengupas bawang putih tanpa harus menggunakan pisau (All Recipes)

SajianSedap.com - Bawang putih dan bawang merah memang jadi salah satu bahan dapur wajib yang ada di dapur.

Keduanya memang jadi salah satu bumbu utama dalam setiap masakan.

Hanya saja kerap kali kita dibuat bingung dengan cara mengupas bawang, terutama bawang putih.

Membutuhkan waktu yang tidak sebentar agar bisa terkupas semuanya.

Belum lagi resiko tangan terluka jika menggunakan pisau.

Maka dari itu, penting mencari solusi cara mengupas bawang putih yang cepat tanpa pakai pisau.

Ternyata bisa dilakukan dengan 3 trik mudah ini.

Cara Mengupas Bawang Putih Tanpa Pisau

Berikut 3 cara mengupas bawang putih tanpa harus memakai pisau.

1. Digeprek

Biasanya orang-orang akan memakai pisau untuk mengupas bawang putih.

Tapi sekarang Anda bisa melakukannya tanpa pisau.

Tips ini diberikan oleh Chef Agus Prasetiyo, Sous Chef Hotel Santika.

Baca Juga: Cara Ampuh Hilangkan Lapar Di Malam Hari, Bisa Santap Resep Nasi Goreng Bawang Putih Enak Dan Praktis Ini

Chef Aguk biasanya geprek bawang putih menggunakan sisi pisau.

Tekan tangan di atas sisi pisau sampai bawang agak penyek.

Setelah itu, Anda dapat mengupas kulit bawang putih menggunakan tangan.

Sase Lovers juga dapat mengupas bawang putih tanpa pisau.

Caranya, geprek bawang putih menggunakan alat berat apa saja.

Namun, pastikan bawang tidak sampai hancur sepenuhnya.

Cukup geprek sampai kulitnya terlihat mengelupas.

2. Pakai microwave

The Kitchn membagikan cara mengupas bawang putih menggunakan mangkuk stainless steel.

Siapkan dulu dua mangkuk stainless steel.

Masukkan beberapa siung bawang putih ke dalam salah satu mangkuk, tutup menggunakan mangkuk lainnya.

Pegang rapat kedua mangkuk dan jangan sampai lepas.

Baca Juga: Daripada Keluar Uang Beli di Pasar, Mending Tanam Bawang Putih di Rumah Pakai Trik ini, Lebih Cepat Panen dengan Dua Langkah

Lalu kocok sampai kulit bawang putih lepas.

Namun, kekurangan cara ini adalah Anda tidak bisa mengetahui pasti durasi mengocok mangkuk.

Trik mengupas bawang putih pakai mangkuk tepat digunakan untuk lebih dari 1 bonggol bawang putih.

Pasalnya, bawang putih semakin sering bergesekan satu sama lain.

Ini akan membuat kulitnya cepat lepas.

Selain menggunakan mangkuk, bisa juga mengupas bawang putih menggunakan microwave selama sekitar 20 detik.

Kulit bawang putih mudah dikupas menggunakan tangan.

Namun, pakai cara ini bikin beberapa pinggiran bawang putih jadi agak matang.

Jadi jangan gunakan cara ini kalau bawang putih yang dimasak harus mentah.

Sase Lovers bisa memilih cara lainnya.

3. Gunakan air panas

Cara ini memang terdengar tidak umum.

Baca Juga: Gak Sampai 5 Menit, Cara Ampuh Mengobati Sakit Gigi yang Nyeri Bisa Pakai Bawang Putih

Tapi Sase Lovers bisa mencobanya di rumah.

Anda bisa mengupas bawang putih hanya dengan air panas.

Caranya rendam bawang di dalam air mendidih.

Tunggu beberapa menit.

Kemudian kupaslah dengan menggunakan tangan.

Nah itu dia cara mengupas bawang putih tanpa pisau.

Sekarang bisa banget buat dicoba di rumah.

Tak cuma untuk masak, bawang putih juga bisa mendatangkan manfaat ini jika digantung di depan pintu rumah.

Manfaat Menggantung Bawang Putih di Rumah

Seperti yang diketahui, bawang putih mengandung senyawa allicin, vitamin B1, vitamin B6, vitamin C, dan sifat antibakteri serta antiinflamasi yang baik bagi kesehatan tubuh.

Selain untuk bumbu masakan dan mengobati berbagai masalah kesehatan, siapa sangka bawang putih juga bisa jadi senjata ampuh di rumah lho.

Bawang putih mampu mengatasi bahkan mengusir cicak di rumah yang mengganggu keluarga.

Baca Juga: Cara Ampuh Mengusir Rayap Cuma Pakai Bawang Putih dan Trik Rahasia Ini, Cobain Dulu Sebelum Panggil Tukang Karena Ampuh Banget

Bawang putih bisa dijadikan 'senjata' untuk mengusir cicak di rumah.

Lalu bagaimana caranya ya?

Cara Membuat Bawang Putih jadi Pengusir Cicak

Mengutip dari Home Remedies, bawang putih bisa digantungkkan di depan pintu atau jendela rumah untuk mengusir cicak.

Anda juga bisa menyemprotkan air yang sudah dicampuri rendaman bawang putih di sekitar rumah yang kerap dihinggapi cicak.

Cicak dijamin akan pergi karena tak suka dengan aroma bawang putih.

Bahannya tentu saja lebih murah dibandingkan harga bahan kimia.

Tips ini juga dirasa lebih sehat dan membuat anggota keluarga rumah terlindungi dari bahaya bahan kimia.

Namun jika Anda atau anggota keluarga tak terlalu suka dengan bau bawang putih, Anda bisa menggantinya lho.

Anda bisa menggunakan cangkang telur untuk mengusir telur.

Aroma telur yang biasanya masih melekat di cangkang telur akan membuat cicak pergi.

Letakkan cangkang telur di wadah dan taruh di pojok-pojok rumah.

Baca Juga: Cara Ampuh Usir Cicak Secara Permanen dari Rumah, Cukup Gantung 1 Bumbu Dapur ini di Jendela, Dijamin Bakal Lari Kocar-kacir!

Aromanya akan tersebar dan mampu mengusir cicak.

Atau Anda juga bisa menumbuk cangkang telur menjadi serpihan kecil.

Kumpulkan serpihannya ke dalam kantong plastik yang sudah dilubangi.

Setelah itu, gantungkan serpihan cangkang telur di dekat ventilasi atau jendela agar cicak tak berani lagi mendekati rumah.

Selain mengatasi cicak, bawang putih juga bisa mengatasi beragam masalah dalam rumah, loh.

Terutama ampuh mengusir nyamuk.

Selamat mencoba Sase lovers.

 Baca Juga: Resep Brokoli Tumis Bawang Putih Enak Dan Simple Untuk Menu Pelengkap