SajianSedap.com - Mesin cuci sangat dibutuhkan tak hanya untuk usaha laundry.
Tak sedikit ibu rumah tangga memiliki mesin cuci lebih dari satu karena pakaian keluarga semakin menumpuk.
Belum lagi masalah noda hingga bulu hewan peliharaan yang terkadang menempel dibaju.
Padahal sudah menggunakan deterjen mahal untuk mengatasinya.
Untuk itu, tak ada salahnya mencoba mencari solusi lain ketimbang memikirkan jenis deterjen yang digunakan.
Coba mulai hari ini menambahkan selembar tisu basah dalam mesin cuci.
Keuntungan Memasukkan Tisu Basah Ke Dalam Mesin Cuci
Kini kita tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk membeli lint roller.
Cukup masukkan tisu basah ke dalam mesin cuci ketika mencuci, bulu hewan yang menempel pada baju auto terangkat.
Dilansir dari Nova.id, cara ini pasti akan berguna jika Anda memiliki hewan peliharaan atau memiliki banyak pakaian berwarna gelap.
Caranya, kita cukup memasukkan tisu basah ke dalam mesin cuci saat hendak mencuci pakaian.
Jika trik itu dilakukan, Anda akan terkejut melihat hasilnya.
Untuk melakukan trik itu, perhatikan 5 hal berikut ini, ya.
1. Tidak ada lagi serat di pakaian
Tisu basah bisa membantu menghilangkan serat dan rambut dari pakaian kita.
Tisu basah bertindak sebagai penyerap yang membersihkan potongan-potongan kecil kain, bulu, dan rambut.
Semua partikel ini berakhir di tisu basah dan, akibatnya, pakaian terlihat jauh lebih bersih dan kita tidak perlu mengumpulkan sendiri semua kotoran tersebut dari pakaian.
2. Cara Mencuci dengan tisu basah
Masukkan tidak lebih dari 3 tisu basah ke dalam mesin cuci.
Saat mesin cuci mulai berputar, tisu akan bercampur dengan pakaian dan mengumpulkan rambut dan bulu.
Sebaiknya gunakan tisu basah yang baru untuk setiap pencucian agar bisa melihat hasil yang memuaskan.
3. Pastikan tisu basah cukup padat
Tisu basah harus cukup kuat agar tidak robek di dalam mesin.
Untuk mengujinya, Anda bisa mencoba merobeknya menjadi potongan-potongan terlebih dahulu.
Jika kita tidak bisa melakukannya, tisu basah tersebut sudah cukup kuat untuk digunakan.
4. Jangan pakai tisu kertas dan kain
Jangan mencoba mengganti tisu basah dengan kertas atau kain.
Karena kertas tidak cukup kuat, kita malah harus membersihkan potongan kertas kecil dari pakaian kita.
Kain juga tidak akan berhasil, bahkan kita tidak akan melihat hasil sama sekali.
5. Jangan lupa untuk menghilangkan aroma
Jika Anda tidak ingin pakaian menyerap aroma tisu basah, pilih produk tisu basah antibakteri atau tanpa pewangi.
Kita juga bisa menambahkan pelembut kain untuk menghilangkan baunya.
Selamat mencoba Sase lovers.
Baca Juga: Cara Cepat Bersihkan Sisa Deterjen pada Tabung Mesin Cuci, Cegah Sebelum Banyak Gumpalan Hitam