Cara Membersihkan Dinding Dapur dari Noda Minyak Lama yang Membandel, Digosok-gosok Pakai Bahan Ini Bikin Kembali Bersih dan Menawan

By Amelia Pertamasari, Selasa, 30 Mei 2023 | 12:10 WIB
Cara membersihkan dinding dapur kotor dan berminyak. ( BP Guide India)

Lantas campurkan baking soda dengan air hangat hingga membentuk pasta, dan gunakan untuk menggosok lagi dinding yang kotor.

Terakhir, campurkan cuka dan air serta masukkan ke botol semprot. Semprotkan larutan ke dinding yang masih berminyak, diamkan selama beberapa menit baru bilas dengan kain bersih.

Langkah-langkah di atas efektif membersihkan dinding dapur yang berminyak. Agar lapisan minyak tak membandel, bersihkan dinding rutin setiap hari selepas Anda selesai memasak.

Cara Terbaik untuk Menjaga Kebersihan Dapur

Ketika kamu mendapati dirimu sedang menunggu di dapur, gunakan waktumu dengan bijak.

Jika kamu menunggu air mendidih, mengapa tidak tidak sekalian mengelap permukaan kompor atau membersihkan meja dapur dan sebagainya.

Kamu akan kagum dengan apa yang dapat dicapai saat menunggu air mendidih maupun tugas dapur lainnya.

Pembersihan beberapa menit ini akan berkontribusi untuk menjaga dapur tetap bersih dan rapi lebih lama.

Pastikan juga setiap panci, wajan, pisau dan spatula memiliki tempatnya di dapur. Simpan semua peralatan dapur di dalam tempat khusus atau atur dengan pengait.

Saat kamu menata dapur, itu akan membuatnya terlihat lebih bersih dan menjaga dapur tetap bersih.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 3 Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Berminyak

Baca Juga: 4 Tips Mudah Menghilangkan Noda dan Minyak di Dinding Dapur, 100% Antigagal