Tak Perlu Beli Pengharum, Semangkuk Cuka Bisa Bikin Bau Tak Sedap pada Kulkas Lenyap dengan Mudah, Ini Caranya

By Amelia Pertamasari, Jumat, 2 Juni 2023 | 18:10 WIB
Cara menghilangkan bau tidak sedap pada kulkas dengan menggunakan cuka. (Authorized Service)

SajianSedap.com - Kulkas adalah salah satu benda penting di rumah yang tak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari.

Kulkas berfungsi sebagai alat pendingin dan penyimpan makanan yang memungkinkan kita untuk menjaga makanan tetap segar dan tahan lebih lama.

Dengan suhu yang rendah dan terkontrol, kulkas menghambat pertumbuhan bakteri dan enzim yang menyebabkan makanan rusak.

Ini penting terutama untuk bahan makanan yang mudah rusak, seperti daging, ikan, sayuran, dan buah-buahan.

Kulkas memperlambat proses perubahan kimia dan mempertahankan tekstur, rasa, dan nutrisi makanan.

Namun, terkadang kulkas dapat mengeluarkan bau tak sedap yang dapat meresap ke dalam makanan dan minuman yang disimpan di dalamnya.

Nah penting untuk segera mengatasi masalah ini. Caranya pun tidak sulit untuk dilakukan seperti berikut ini.

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap pada Kulkas

Sebelum membahas cara menghilangkan bau tak sedap kulkas, penting untuk memahami penyebabnya.

Bau tak sedap dalam kulkas umumnya disebabkan oleh adanya makanan yang basi atau busuk, bau amis dari makanan laut, kelembaban yang tinggi, atau kebersihan yang kurang.

Bau tersebut dapat menyebar dan meresap ke dalam makanan dan minuman yang disimpan di dalam kulkas, sehingga perlu segera diatasi.

Tidak perlu dengan pengharum kulkas mahal, Anda bisa memanfaatkan cuka seperti berikut ini.

Baca Juga: Cara Ampuh Menghilangkan Bau dalam Kulkas karena Sisa Makanan, Tenyata Cuma Letakkan Satu Mangkuk Bahan Dapur ini Saja