SajianSedap.com - Handuk adalah salah satu benda penting di rumah yang memiliki berbagai fungsi dan kegunaan.
Salah satunya yang cukup penting untuk dimiliki di rumah adalah handuk badan untuk kebutuhan mandi.
Handuk digunakan untuk mengeringkan tubuh dengan menyerap air pada tubuh setelah mandi.
Karena berhubungan dengan tubuh kita, maka penting untuk selalu menjaga kebersihan handuk selama pemakaian.
Sebab handuk bisa menjadi kotor dan menumpuk kuman serta bakteri.
Ini karena kondisi lembab pada handuk yang seringkali dibiarkan begitu saja, menjadi kondisi bagus jamur, kuman, dan bakteri berkembang.
Tanda-tanda pertumbuhan mikroorganisme itu adalah adanya noda berupa bintik-bintik hitam pada handuk.
Noda ini tentu tak baik jika dibiarkan terus menerus, apalagi terus dipakai yang bisa saja bermasalah pada kulit kita.
Tidak perlu harus membuangnya, berikut ini ada cara menghilangkan noda bintik hitam pada handuk. Yuk simak!
Cara Menghilangkan Noda Bintik-bintik Hitam di Handuk
Dilansir beberapa sumber, berikut ini tips menghilangkan noda membandel pada handuk.
Dijamin handuk Anda bisa selalu aman digunakan ke badan Anda setelah itu.