Anak Kos Merapat! Ini Dia Resep Nasi Goreng Praktis Dan Lezat yang Bisa Dibuat Siapa Saja!

By Dwi, Senin, 19 Juni 2023 | 06:00 WIB
Resep Nasi Goreng Praktis Ini Hadir Dengan Tambahan Aneka Bakso yang Sedap (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng yang anti repot ini hadir dengan aneka bakso, mulai dari bakso ikan, udang hingga sapi.

Bagi anak kos yang biasa sarapan dengan mi instan, sebaiknya contek menu simple yang enak banget ini.

Rasa dari menu praktis ini dijamin lezat, bahkan pemula sekalipun pasti bisa membuat menu praktis ini.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:3 piring nasi putih3 siung bawang putih, cincang kasar2 buah cabai merah besar, iris serong2 butir telur4 buah bakso ikan, dipotong empat bagian5 buah bakso udang, dipotong dua bagian4 buah bakso sapi, potong-potong50 gram mixed vegetable1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk1/2 sendok makan kecap ikan2 sendok makan saus tomat1/2 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk2 batang daun bawang kecil2 sendok makan margarin untuk menumis

Cara Membuat Nasi Goreng Aneka Bakso:

1. Panaskan margarin. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan cabai. Aduk sampai layu. Tepikan di wajan. Pecahkan telur. Aduk sampai berbutir. Masukkan bakso ikan, bakso sapi dan bakso udang. Aduk rata.

2. Tambahkan mixed vegetable. Aduk rata.

3. Masukkan nasi putih, kaldu ayam bubuk, kecap asin, saus tomat, garam, dan merica bubuk. Aduk sampai rata.

4. Masukkan daun bawang kecil. Aduk sampai rata.

Baca Juga: Jangan Sampai Menyesal, Resep Nasi Goreng Jamur Ini Bisa Jadi Ide Menu Sarapan Simple Nanti

 Baca Juga: Resep Nasi Goreng Jagung, Menu Sarapan Praktis yang Paling Direkomendasikan Untuk Disajikan