Perhatikan air pada gelas, apakah benar-benar bersih atau masih membawa kotoran.
Lakukan hal ini sampai air yang keluar dari keran dispenser benar-benar bersih.
6. Bersihkan corong dispenser
Setelah melakukan langkah-langkah di atas, sekarang membersihkan corong dispenser.
Bersihkan corong dispenser menggunakan sedikit sabun, lalu gosok-gosok semua permukaannya hingga bersih.
Setelah bersih, keringkan dan letakkan kembali corong dispenser ke tempatnya.
7. Lap dispenser dengan kain kering bersih
Terakhir, kamu hanya perlu mengelap permukaan luar dispenser dengan kain kering bersih untuk mengeringkannya.
Bila sudah dilap, artinya roses pembersihan dispenser pun selesai.
Namun, jangan langsung memasukkan dispenser kembali ke tempatnya. Diamkan terlebih dahulu sampai semua bagian dispenser benar-benar kering.
Perawatan Rutin Dispenser
Untuk mencegah keran dispenser menetes di masa mendatang, ada beberapa tindakan perawatan yang dapat Anda lakukan:
- Bersihkan karet keran secara teratur menggunakan sikat gigi bekas atau sikat kecil yang lembut.
- Gunakan larutan cuka atau air dan cuka untuk merendam karet secara berkala guna mencegah penumpukan endapan mineral.
- Jika karet keran mengalami kerusakan yang signifikan, ganti dengan karet yang baru.
- Periksa dan pastikan semua bagian keran dispenser dalam kondisi baik, termasuk pengencang atau pegas yang mungkin perlu diganti.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Membersihkan Dispenser Tanpa Perlu Membongkarnya
Baca Juga: Cara Mudah Membersihkan Dispenser Galon Bawah dari Endapan Kotoran, Pakai Bahan Dapur Ini Saja