Tak Perlu Obat Semprot, Cara Mudah Usir Nyamuk di Rumah Bisa Cuma Gunakan Cuka, Gampang Banget Caranya

By Amelia Pertamasari, Senin, 19 Juni 2023 | 17:10 WIB
Cara mengusir nyamuk dari dalam rumah dengan cuka. (Kolase Freepik)

SajianSedap.com - Nyamuk adalah salah satu serangga yang sering masuk ke dalam rumah.

Meski ukurannya kecil, kehadirannya di rumah tidak diinginkan oleh penghuninya karena menyebabkan masalah.

Gigitan nyamyk misalnya bisa menyebabkan rasa gatal dan iritasi kulit dan bahkan alergi pada beberapa orang.

Jenis nyamuk tertentu juga menularkan penyakit seperti demam berdarah, malaria, chikungunya hingga demam kuning.

Meski memang kebanyakan gigitan nyamuk tidak berbahaya, itu cukup membuat tidak nyaman bagi banyak orang.

Sehingga mereka ingin segera mengusirnya dari rumah mereka dengan cara apapun.

Cara paling umum seperti pemakaian obat atau semprotan nyamuk menjadi pilihan selama ini karena dinilai efektif.

Namun pemakaian terus-menerus bisa saja menimbulkan masalah kesehatan karena kandungan kimianya.

Jadi cobalah ganti dengan bahan alami, misalnya cuka yang ampuh mengusir nyamuk dari dalam rumah.

Cara Alami Mengusir Nyamuk di Rumah

Ada beberapa bahan di dapur yang dapat digunakan untuk membasmi nyamuk di rumah.

Mulai dari cuka sampai sabun cuci piring bisa dimanfaatkan seperti berikut ini.

Baca Juga: Trik Jitu Mengusir Nyamuk di Kamar, Cukup Cuka yang Dibuat jadi Begini, Dijamin Nyamuk Bakal Lari Terbirit-birit!