Bakal Bikin Orang Sekomplek Pangling, Cara Hilangkan Flek Hitam Membandel di Wajah Modalnya Cuma Pakai Susu dan Madu, Kulit Jadi Mulus Lagi deh!

By Amelia Pertamasari, Senin, 26 Juni 2023 | 13:10 WIB
Cara alami menghilangkan flek hitam di wajah dengan susu dan madu. (Kolase dari Unsplash)

SajianSedap.com - Flek hitam adalah kondisi pada kulit wajah yang umum dialami banyak orang karena beberapa faktor.

Mulai dari paparan sinar matahari berlebih, kebiasaan merokok atau konsumsi alkohol, hingga pemakaian produk yang tak sesuai.

Ketika bintik-bintik hitam ini muncul, banyak orang merasa resah karena merusak penampilan mereka.

Karena munculnya flek hitam menjauhkan dari standar kecantikan dengan kulit yang besih dan halus.

Sehingga banyak orang berusaha menghilangkannya dengan berbagai cara, mulai dari pemakaian produk pemutih hingga perawatan salon.

Itu semua mungkin bisa efektif pada beberapa orang, namun pada lainnya juga terkadang tak memberi hasil.

Jadi daripada membuang uang untuk hal tersebut, cobalah cara alami yang lebih murah namun bisa memberi hasil efektif.

Ada banyak bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan flek hitam di wajah.

Salah satunya adalah campuran susu dan madu seperti berikut ini. Yuk simak!

Cara Alami Menghilangkan Flek Hitam

Dilansir dari India.com, berikut ini bahan alami yang dapat digunakan untuk menghilangkan flek hitam di wajah.

Mulai dari susu, kentang, oatmeal, dan banyak lainnya bisa Anda manfaatkan seperti berikut ini.

Baca Juga: Nyesel Keluar Duit Mahal Beli Skincare, Flek Hitam Ternyata Bisa Hilang Cuma dengan Dioles Buah Ini, Dalam 15 Menit Bisa Terlihat Hasilnya

1. Susu

Menggunakan susu pada tubuh dapat mengurangi pigmentasi kulit dari waktu ke waktu dan menjaga kulit tetap bersinar.

Untuk perawatan ini yang Anda butuhkan hanyalah susu.

Caranya rendam bola kapas dalam susu dan oleskan perlahan pada kulit selama 10 menit. Lanjutkan rutinitas ini dua kali sehari selama sekitar empat minggu.

Susu juga bisa dicampur dengan madu untuk memperkuat penghilangan bintik hitam lebih cepat.

Lakukan dengan cara yang sama sebelumnya, biarkan selama 10 menit sebelum dibilas.

2. Kentang

Mungkin masih ada yang tidak tahu bahwa kentang meringankan bintik hitam.

Salah satu cara menggunakan kentang adalah dengan mengiris kentang dan meletakkannya tepat di atas bintik hitam. Biarkan selama beberapa menit sebelum mencuci muka dengan air hangat.

Kentang juga bisa dipadukan dengan madu untuk digunakan sebagai masker wajah.

Bahan yang Anda butuhkan adalah kentang dan satu sendok teh madu.

Caranya, parut kentang dan campur madu dengannya. Oleskan ke area bintik hitam dan biarkan selama 15 menit sebelum dibilas.

3. Oatmeal

Ini adalah makanan sarapan yang nikmat untuk membuat kulit menjadi sempurna.

Baca Juga: Syukur Tak Ketergantungan Skincare, Flek Hitam di Wajah Pudar dengan Cepat Cuma Pakai Daun Kelor, Ini Caranya

Anda cukup menggiling setengah cangkir oatmeal dan tambahkan 1-2 sendok teh jus lemon hingga membentuk pasta. Gosok pasta ini pada kulit Anda.

Biarkan selama 15 menit dan bersihkan dengan air hangat. Lakukan perawatan ini sekali atau dua kali seminggu.

4. Gula Batu

Gula batu bisa menjadi obat perawatan lainnya yang luar biasa.

Gunakan gula batu untuk menggosok noda hitam secara perlahan setiap hari. Gula batu adalah cara yang bagus untuk mengelupas noda pada kulit.

5. Lidah Buaya

Lidah buaya telah menjadi bahan yang luar biasa dalam perawatan kecantikan

Caranya pijat lembut gel lidah buaya di area yang terdapat bintik hitam dengan ujung jari Anda.

Lakukan perawatan rumahan ini hingga dua kali sehari dan Anda akan mulai melihat kemajuan dalam beberapa minggu.

6. Jus lemon

Jus lemon adalah bahan yang cukup umum yang dapat mengatasi semua masalah itu hanya dalam waktu dua minggu.

Caranya tuangkan jus lemon pada bola kapas dan gosokkan pada titik gelap selama beberapa menit.

Lemon juga bisa dipadukan dengan satu sendok teh yogurt atau minyak untuk menyeimbangkan warna kulit.

Artikel ini telah tayang di India.com dengan judul 11 Home Remedies to Help get rid of Dark Spots

Baca Juga: Capek Cari Skincare Tidak Ada yang Cocok, Padahal Pakai Pepaya, Flek Hitam Bisa Lenyap dalam 15 Menit Saja