Trik Jitu Menghilangkan Noda Kunyit di Cobek, Cuma Siapkan Abu Gosok yang Dibuat Begini, Dijamin Kinclong Lagi Seperti Baru Beli

By Ulfa, Rabu, 19 Juli 2023 | 15:10 WIB
Cara membersihkan noda kunyit di cobek batu dengan mudah (Kolase shutterstock/royoroyo dan Tribunnews )

SajianSedap.com - Cobek jadi alat masak yang masih digunakan ibu di rumah.

Meskipun ada blender, masih banyak orang yang mengandalkan cobek untuk menghaluskan bumbu.

Disebutkan kalau menghaluskan bumbu dengan cobek batu rasanya akan lebih enak.

Nah, permasalahannya terjadi kalau kita mengaluskan bumbu kuning, nih.

Dikethaui kunyit memiliki warna kuning yang khas.

Warna kunyit yang berasal dari zat kurkumin ini terkenal mudah menempel dan sulit dibersihkan.

Jika bumbu kuning atau bumbu kunyit terlalu lama dibiarkan di cobek batu, warna kuningnya akan menempel dan sulit dibersihkan.

Tapi tenang, ada kok cara membersihkan cobek batu dari noda kuning yang membandel.

Yuk simak berikut ini.

Tips Menghilangkan Noda Kunging di Cobek Batu

Berikut ini ada empat cara alami yang bisa kita gunakan untuk membersihkan cobek batu agar kembali bersih kinclong lagi:

1. Rendam cobek batu

Cara pertama memebersihkan cobek batu dari warna kunyit yang menempel adalah dengan merendamnya.

Baca Juga: Kasih Tahu Istri di Rumah, Biang Kerok Cobek Batu Cepat Berjamur Ternyata Gara-gara 3 Hal ini, Cek Deh!