Cara Mengatasi Pakaian Putih yang Menguning Jadi Cerah Seperti Baru Lagi, Tak Butuh Sitrun, Cukup Rendam dalam Seember Air Buah Ini

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 15 Juli 2023 | 14:10 WIB
Cara mencerahkan pakaian putih dengan air lemon. (Unsplash)

SajianSedap.com - Pakaian putih seringkali menjadi pilihan sebagai "baju wajib" atau seragam dalam beberapa situasi atau profesi tertentu.

Mulai dari seragam sekolah, pakaian keagamaan, profesi kesehatan dan kuliner, hingga olahraga.

Namun dalam keseharian baju putih juga tak sedikit disukai sebagai fashion item yang memiliki daya tarik yang khas.

Ketika mengenakan pakaian putih, seseorang akan terlihat lebih rapi, segar, dan bersih.

Selain itu, pakaian putih memiliki fleksibilitas dalam hal kombinasi.

Warna putih dapat dipadukan dengan berbagai warna dan aksesori lainnya, seperti aksen warna terang atau perhiasan yang mencolok.

Sayangnya baju putih yang dikaitkan dengan warna yang cerah dan terang mudah sekali menjadi menguning karena faktor pemakaian, pencucian, dan penyimpanan.

Ketika pakaian menguning tentu tak menarik lagi untuk dipakai, sehingga pilihan menggunakan pemutih dan sitrun dilakukan banyak orang.

Tapi ini bukan satu-satunya cara memutihkan pakaian menguning Anda, berikut ini ada bahan dapur yang juga bisa Anda manfaatkan seperti berikut ini.

Cara Memutihkan Baju Putih yang Menguning

Berikut ini trik memutihkan pakaian menguning dengan mudah, seperti dilansir dari Bright Side.

Bahan dapur yang dapat digunakan seperti air lemon, cuka, hingga baking soda dapat dimanfaatkan.

Baca Juga: Cuma Pakai Minyak di Dapur, Begini Cara Menghilangkan Noda Getah Membandel di Baju, Dijamin Lenyap Tak Bersisa

1. Gunakan lemon

Jus lemon ternyata dapat membuat pakaian putih kita kembali berkilau.

Selain itu, kita tidak perlu khawatir akan over-bleaching yang kerap terjadi ketika kita menggunakan pemutih.

Cara menggunakannya pun mudah. Campur setengah cangkir jus lemon ke dalam satu galon air hangat, lalu aduk dan rendam pakaian kita selama satu jam atau semalaman.

Setelah itu, ambil pakaian dan tuangkan sisanya ke mesin cuci, lalu cuci pakaian seperti biasa.

Jus lemon juga dapat digunakan untuk menghilangkan noda karat pada pakaian loh.

Oleskan jus lemon di atas noda karat dan taburkan sedikit krim tartar di atasnya. Lalu, gosokkan larutan di atas noda, biarkan selama sekitar 30 menit, lalu cuci.

2. Tambahkan cuka putih saat mencuci

Cuka memang memiliki banyak manfaat dalam mencuci. Mulai dari memutihkan hingga menghilangkan noda deodoran, cuka bisa melakukan semuanya.

Nah, untuk memutihkan pakaian, campurlah 1/4 cangkir jus lemon dengan 1/2 cangkir cuka putih distilasi.

Lalu, jika memiliki pakaian berbau, kita bisa membuatnya kembali wangi dengan menambahkan satu cangkir cuka saat putaran cucian terakhir.

3. Menambahkan baking soda ke dalam mesin cuci

Baking soda (sodium bicarbonate) memiliki struktur kimia yang sama dengan washing soda (sodium carbonate), membuat fungsinya cukup mirip.

Tak hanya itu, baking soda juga merupakan pengharum alami baju. Jadi, tidak hanya lebih cerah, pakaian pun akan terasa lebih segar.

Baking soda pun bisa menjadi antiseptik, jadi, mencuci menggunakannya dapat membuat pakaian dan mesin cuci terlindungi dari pertumbuhan bakteri.

Baca Juga: Tips Mencuci Pakaian ala Laundry Kiloan Agar Tidak Mudah Kusut dan Lebih Lembut, Ternyata Gunakan Tambahan 1 Bahan Dapur Ini

Tips Membeli Mesin Cuci

Saat membeli mesin cuci, tidak sedikit orang hanya mencari harga yang murah atau terjangkau, bukan sesuai kebutuhan.

Padahal memilih mesin cuci yang sesuai kebutuhan dapat berpengaruh besar pada kualitas hasil cucian, efektivitas dalam mencuci, hingga tagihan bulanan untuk air maupun listrik.

Oleh karena itu, pastikan kamu memilih atau menggunakan mesin cuci yang sesuai dengan kebutuhanmu.

Sebagai contoh, jika kamu masih menggunakan air sumur, mesin cuci dua tabung bisa jadi pilihan utama.

Hal ini disebabkan karena mesin cuci dua tabung unggul di konsumsi listrik, tetapi sedikit lebih boros dalam penggunaan air.

Selain itu, perhatikan juga kapasitas mesin cuci. Untuk keluarga kecil dengan dua orang anak, mesin cuci berkapasitas 7 Kg sudah cukup efektif.

Tapi, jika kamu termasuk dalam kategori keluarga besar, pilih mesin cuci dengan kapasitas 8-9 Kg atau lebih.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Trik Mudah Membuat Pakaian Menguning Kembali Putih

Baca Juga: Suami Melongo Lihat Kerah Baju Bersih Banget Dikira Beli Baru, Padahal Hilangkan Noda Kuningnya Bisa Cuma Gunakan Cuka Seperti Ini, Contek deh!