Salah satunya dengan penggunaan soda kue dan cuka putih.
Lantas apa saja cara membasmi cacing di kamar mandi ini?
1. Pakai air panas
Cara mengusir cacing yang pertama adalah dengan menuangkan air panas ke saluran air.
Air panas berfungsi untuk memecah bahan organik yang menempel di permukaan saluraan air sehingga kondisi yang menguntungkan cacing juga hilang.
Selain itu, air panas dapat membunuh cacing secara langsung.
2. Gunakan baking soda dan cuka putih
Jka tak tega menggunakan air panas, Anda bisa menggunakan campuran baking soda dan cuka putih untuk membasmi cacing kamar mandi.
Sama seperti air panas, Anda bisa menuangkan campuran baking soda dan cuka putih ini di saluran pembuangan air atau saluran yang dicurigai menjadi tempat munculnya cacing.
Selain itu, dua bahan alami ini juga bisa membantu membersihkan saluran air wastafel dapur dan kamar mandi.
3. Gunakan insektisida
Sejumlah produk insektisida juga dapat digunakan untuk membasi cacing dari saluran air.
Anda hanya perlu mengoleskan insektisida di dalam saluran air dan sekitar filter agar serangga dan cacing tak tiba-tiba keluar dari saluran tersebut.
Baca Juga: Cara Ampuh Mengusir Cacing Tanah dari Sela-sela Lantai Kamar Mandi, Disiram Air Saja Tidak Cukup