Resep Nasi Goreng Kuning Udang Jamur, Menu Sarapan Simple Dan Enak yang Bikin Semua Orang Terpesona

By Dwi, Kamis, 3 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Resep Nasi Goreng Kuning Udang Jamur Enak Dan Simple Ini Bakal Jadi Menu Sarapan Favorit Keluarga (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Kuning Udang Jamur ini salah satu kreasi nasi goreng terenak dan termudah yang bisa kita buat.

Hadir dengan rasa dan aroma yang enak banget, menu sarapan simple satu ini bakal bikin semua orang terpesona begitu menyantapnya.

Yakin masih mau melewatkan menu simple satu ini untuk jadi menu sarapan hari ini?

Waktu: 45 Menit

Sajian: 2 Porsi

Bahan:400 gram nasi putih100 gram udang kupas, cincang kasar1 butir telur kocok lepas100 gram jamur merang, iris1 buah cabai merah buang biji, iris halus2 sendok teh kecap asin1/2 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk1/4 sendok teh gula pasir1 batang daun bawang, iris halus2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:6 butir bawang merah3 siung bawang putih1 cm kencur4 cm kunyit3 butir ebi, seduh, sangrai

Cara Membuat Nasi Goreng Kuning Udang Jamur:

1. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan telur. Aduk sampai bebutir - butir.

2. Tambahkan jamur dan cabai merah. Aduk sampai layu.

3. Masukkan nasi. Aduk rata.

4. Masukkan kecap asin, garam, merica bubuk, dan gula. Aduk rata. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.