Cara Ampuh Menghilangkan Bekas Luka yang Menghitam, Cuma Modal Satu Sendok Minyak Kelapa, Kulit Kembali Mulus Seperti Bayi

By Amelia Pertamasari, Kamis, 24 Agustus 2023 | 17:40 WIB
Cara menghilangkan bekas luka dengan minyak kelapa. (Kolase Unsplash)

SajianSedap.com - Bekas luka dapat dialami oleh siapa saja, tidak peduli usia atau jenis kelamin.

Bekas luka adalah hasil dari proses penyembuhan tubuh setelah terjadi luka atau cedera pada kulit atau jaringan di bawahnya.

Ini adalah respons alami tubuh terhadap upaya untuk memperbaiki kerusakan yang terjadi

Beberapa bekas luka ada yang pudar seiring waktu dan lenyap dari kulit, dan lainnya juga ada yang menghitam.

Bekas luka yang menghitam bisa menjadi permasalahan yang cukup meresahkan bagi banyak orang.

Luka, entah itu akibat cedera, operasi, atau jerawat yang meradang, seringkali meninggalkan tanda yang tidak diinginkan pada kulit kita.

Selain menjadi tidak estetis, bekas luka yang menghitam juga bisa mengurangi rasa percaya diri seseorang.

Namun, jangan khawatir. Ada berbagai cara alami yang dapat membantu mengatasi bekas luka yang menghitam dan mengembalikan keindahan kulit Anda.

Anda bahkan cukup memanfaatkan bahan dapur Anda seperti berikut ini.

Cara Menghilangkan Bekas Luka yang Menghitam

Selain melakukan perawatan kecantikan, beberapa bahan yang ada di rumah bisa dimanfaatkan sebagai cara menghilangkan bekas luka yang menghitam.

Disarikan dari Healthline dan Medical News Today, berikut beberapa di antaranya:

Baca Juga: Bekas Luka Di Badan Bikin Kulit Jadi Burik, Padahal Luka yang Menghitam Bisa Pudar hingga Ke Dalam dengan Modal Baking Soda, Intip Caranya Yuk