SajianSedap.com - Banyak orang yang geli dan tak mau dekat-dekat dengan ulat bulu.
Kalau ada ulat bulu di baju atau bagian tubuhnya, pasti langsung berjengit ketakutan dan segera dihilangkan.
Apalagi kalau kena kulit, disebutkan ulat bulu ini akan membuat kita gatal-gatal.
Apakah kamu pernah merasakannya?
Tak hanya itu, ukurannya yang kecil membuat kita jarang menyadari kehadiran ulat bulu.
Jika sudah terlanjur kena, ada baiknya mulai mencari solusi mengatasi gatal-gatal karena ulat bulu.
Yuk simak berikut ini cara menghilangkan gatal akibat ulat bulu dengan mudah dan cepat.
Cara Mengatasi Gatal Akibat Ulat Bulu
Melansir Kompas.com dari Poison, penyebab gatal akibat ulat bulu berasal dari rambut atau duri halus yang melapisi tubuh ulat.
Bagian ini mengandung racun dan terkadang bisa menyebabkan reaksi alergi bagi sebagian orang.
Apabila tidak kontak secara langsung dengan binatang mungil ini, banyak orang tidak menyadari gatal di kulitnya akibat terkena ulat bulu.
Pasalnya, gejala gatal kena ulat bulu mirip dengan ruam atau masalah kulit umum lainnya.