SajianSedap.com - Lemari adalah salah satu furnitur rumah yang memiliki fungsi penting untuk menyimpan atau meletakkan barang.
Mulai dari lemari pakaian, perabotan tertentu, koleksi, dan masih banyak lainnya.
Dengan berbagai tujuannya itu, pilihan material lemari bisa disesuaikan. Apalagi banyak jenis material dengan kelebihannya masing-masing.
Salah satu material lemari yang disukai adalah MDF (Medium Density Fiberboard), yakni bahan berbasis kayu yang terbuat dari serbuk kayu, serat, dan perekat yang dicetak menjadi papan dengan kepadatan menengah.
Ini memiliki keunggulan harga lebih terjangkau daripada kayu asli atau plywood. Juga permukaan yang halus dan seragam karena tidak memiliki serat kayu alami.
Namun sayangnya material MDF kurang tahan terhadap kelembaban daripada kayu asli atau plywood.
Tapi jangan berpikir bahwa material ini mudah rusak, sebab jika Anda merawatnya dengan baik, furnitur berbahan MDF bisa tahan lama seperti kayu asli.
Yang perlu Anda lakukan adalah menerapkan beberapa cara mencegah tumbuhnya jamur sehingga tidak mudah lapuk.
Berikut ini caranya untuk Anda coba dalam merawat lemari MDF Anda.
Cara Mencegah Jamur pada Lemari Partikel
Jamur pada lemari akan berdampak buruk pada pakaian dan menjadi penyebab pakaian bau apek hingga menimbulkan bercak hitam.
Untuk menghindarinya, melansir dari berbagai sumber, berikut lima cara mencegah jamur pada lemari pakaian.