SajianSedap.com - Resep Es Leci Jagung Rumput Laut yang segar ini hadir dengan isian yang beragam.
Yang lebih spesial lagi, minuman dingin satu ini bisa kita buat hanya dengan 2 langkah pembuatan saja.
Pemula sekalipun tak bakal gagal membuat minuman segar ini untuk disajikan sebagai minuman pengusir gerah.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan Jagung:200 gram jagung manis pipil rebus2 lembar daun pandan100 gram gula pasir500 ml air1/4 sendok teh garam
Bahan:1 kaleng leci (240 gram) potong dua bagian100 gram rumput laut1 sendok teh selasih, rendam200 ml sirup leci100 ml air600 gram es serut
Cara Membuat Es Leci Jagung Rumput Laut:
1. Rebus jagung manis pipil, daun pandan, gula pasir, air, dan garam di atas api kecil sampai meresap. Dinginkan.
2. Sajikan dengan leci, rumput laut, selasih, sirup leci, air, dan es serut.
Baca Juga: Bisa Bikin Mata Merem Melek, Segera Cicipi Kesegaran Resep Punch Yoghurt Mangga yang Segar Ini