SajianSedap.com - Walau sudah ada shower, masih banyak masyarakat yang mengandalkan ember dan timba untuk mandi.
Biasanya ember juga digunakan untuk membilas sesuatu ketimbang memakai shower.
Penggunaan yang sering memang membuat benda satu ini kerap timbul masalah.
Mulai dari bocor sampai munculnya lumut sampai kerak.
Masalah ini kerap membuat repot apalagi jika kedatangan tamu.
Tentu tidak elok jika kamar mandi harus berisikan ember yang tampak kotor.
Digosok saja tidak cukup dan terkadang membuat waktu di kamar mandi jadi lebih lama.
Sekarang tak perlu lagi buang keringat untuk mengatasi hal tersebut.
Cukup menggunakan satu bahan dari warung ini, ember bisa lepas dari lumut dan kerak.
Trik Membersihkan Ember dari Lumut dan Kerak
Bahan yang bisa digunakan untuk membersihkan ember adalah citrun zuur atau citric acit atau disebut juga sitrun.
Teman-teman bisa menemukan bahan kimia ini di toko bangunan dengan harga yang terjangkau.