Masih Sering Simpan Alat Masak di Bawah Bak Cuci Piring? Segera Pindahkan Kalau Tak Mau Hal Buruk Ini Mengintai

By Amelia Pertamasari, Minggu, 24 September 2023 | 12:10 WIB
Bagian bawah bak cuci piring. (Kompas)

SajianSedap.com - Jujur saja, ibu di rumah pasti suka memanfaatkan setiap inci ruang dengan lebih efisien.

Salah satu area yang sering dijadikan tempat penyimpanan barang di dapur adalah bagian bawah bak cuci piring

Ini karena bagian bawah bak cuci piring umumnya cukup luas dan tinggi, sehingga berbagai barang bisa diletakkan di sana.

Mulai dari peralatan memasak hingga barang-barang lainnya yang disimpan dengan tujuan tertentu.

Atau bahkan barang pakai Anda di dapur seperti alat masak, rak cuci piring, dan lainnya.

Ini mungkin hal yang bagus untuk memanfaatkan ruang di dapur Anda, apalagi bagi yang memiliki dapur berukuran kecil.

Tapi tahukah Anda bahwa hal ini sangat tidak disarankan?

Ada beberapa barang yang tidak boleh diletakkan di bawah bak cuci piring ataupun wastafel sejenisnya.

Barang seperti apa dan apa efek buruknya? Simak berikut ini.

Barang yang Tak Boleh Diletakkan di Bawah Bak Cuci Piring

Berikut beberapa barang yang tidak boleh diletakkan di bawah wastafel dan bak cuci piring.

Jika Anda melakukannya, segera pindahkan dan berhenti menyimpan barang ini di bagian bawah bak cuci piring.

Baca Juga: Tanpa Dibongkar, Begini Cara Mengatasi Saluran Bak Cuci Piring Mampet Hanya Bermodal Air Mendidih, Dijamin Langsung Teratasi

1. Peralatan masak

Panci, pressure cooker, dan blender lebih baik disimpan tempat lain, kata Rodriguez.

Peralatan masak ini bisa rusak oleh kebocoran yang berasal dari bak cuci piring.

Yang terbaik adalah meletakkannya di lemari atau wadah penyimpanan plastik.

Jika Anda tidak memiliki ruang lemari, gudang juga bisa digunakan untuk menyimpan peralatan masak, dan bahkan mungkin membuatnya lebih mudah diakses.

 

2. Produk kertas

Tisu, paper bag, dan lap mungkin mudah diakses ketika diletakkan di bawah bak cuci piring, namun ini sama berrisiko rusak seperti alat elektronik.

Rodriguez mengatakan jika menyimpan produk kertas di bawah bak cuci piring dapat merusaknya karena kelembapan pada area tersebut.

Sebaiknya letakkan barang ini di kabinet khusus untuk mereka agar lebih mudah dan aman saat disimpan dan digunakan.

Ahli di Prime Custom Builders menambahkan, meskipun tidak terjadi kebocoran, namun produk ini bisa terpapar bakteri dan jamur karena diletakkan di tempat yang lembap.

3. Linen

Handuk, waslap, dan keset kamar mandi ekstra rentan terhadap jamur saat digunakan, terlebih lagi jika disimpan di tempat yang lembap.

Ketika disimpan di bawah wastafel kamar mandi yang merupakan area yang gelap dan tertutup, pertumbuhan jamur yang tidak menyenangkan dapat terjadi.

Jika Anda memiliki ruangan, sebaiknya simpan barang-barang ini dengan rapi di lemari atau lemari pakaian.

Baca Juga: Disebut Lebih Kotor dari Toilet, Begini Cara Membersihkan Keran Bak Cuci Piring yang Berkerak Agar Kembali Kinclong, Cuma Butuh 1 Bahan Dapur Ini

4. Barang elektronik

Beberapa barang elektronik memasak seperti slow cooker, blender, dan lainnya tidak diperbolehkan diletakkan di bawah bak cuci piring.

Akan ada bahaya kebocoran dari pipa sehingga memicu terjadinya kerusakan.

Meskipun tidak akan ada kebocoran, namun tingkat kelembapan yang tinggi juga berrisiko merusak alat elektronik.

Kemungkinan kelembapan akan menjadikan alat berkarat dan menyebabkan kerusakan pada alat.

 

5. Produk pembersih

Benda lain yang tidak boleh di bawah bak cuci piring untuk keluarga dengan anak-anak adalah produk pembersih.

Menurut Rodriguez, produk pembersih harus dijauhkan dari jangkauan anak-anak.

Bahkan jika Anda menggunakan produk pembersih alami, mereka dapat membahayakan anak-anak dan hewan peliharaan.

Sebaiknya simpan produk pembersih di gudang atau area bak cuci piring namun di dalam wadah plastik.

Cara Membuat Bak Cuci Piring Stainless Steel Mengkilap

Dilansir dari Apartment Therapy, bumbu dapur seperti minyak zaitun adalah kunci untuk mencegah dan menghilangkan sidik jari yang membandel, noda, dan tanda frustasi lainnya, kata Trisha Lake, CEO TLC Cleaning.

Berikut langkah membersihkan peralatan memasak stainless steel menggunakan minyak zaitun.

"Pertama-tama oleskan sedikit sabun cuci piring ke kain mikrofiber basah," kata Lake.

Baca Juga: Takjub Lihat Dapur Mertua, Ternyata Bak Cuci Piring Stainless Steel Bisa Mengilap Cuma Modal Sesendok Minyak, Ini Triknya Kalau Mau Coba!

Kemudian, usap seluruh peralatan dengan lembut searah dengan arah serat untuk menggosok makanan apa pun.

Keringkan dengan kain mikrofiber terpisah. Setelah kering, oleskan sedikit minyak zaitun ke kain mikrofiber lain dan gosokkan ke baja tahan karat. Ulangi seminggu sekali, atau sesuai kebutuhan.