Baru Tahu Kalau Dispenser Ternyata Bisa Lumutan, Coba Bersihkan Pakai Cara Ini Agar Selalu Bersih dan Seisi Rumah Tidak Minum Air Kotor

By Amelia Pertamasari, Kamis, 28 September 2023 | 18:10 WIB
Cara membersihkan dispenser kotor. (Wikihow)

SajianSedap.com Dispenser adalah salah satu alat elektronik kebutuhan rumah tangga yang sudah banyak orang memilikinya.

Alat ini digunakan untuk menampung air dengan keluaran air dengan suhu yang berbeda sesuai kebutuhan manusia.

Kelebihan dan manfaat dispenser air dalam kehidupan sehari-hari juga dapat dikatakan cukup banyak dan membantu.

Ini berfungsi untuk memanaskan atau mendinginkan air dengan bantuan energi listrik.

Dengan fungsinya ini, penting juga untuk merawat dan menjaga kebersihannya karena berkaitan dengan air yang dikonsumsi.

Jika tak rutin dibersihkan, dispenser bisa menjadi kotor dan menjadi sarang kuman atau bakteri.

Karena tidak terlihat, bagian dalam dispenser sering kali terlewatkan untuk dibersihkan.

Padahal, dispenser bisa menjadi sarang bakteri dan penumpukan biofilm atau lumut yang tidak baik untuk kesehatan. 

Mengerikan bukan jika minum air tercemar dengan kuman, bakteri, ataupun lumut?

Jadi simak berikut ini cara membersihkan dispenser yang mudah tanpa harus membongkarnya.

Cara Membersihkan Dispenser

Umumnya, bagian dalam atau tangki semua jenis dispenser yang sudah dipakai lama akan sulit dibersihkan.

Cara mudah yang dapat kamu lakukan adalah dengan memasukkan air perasan lemon ke dalam tangki dispenser.

Baca Juga: 3 Cara Ampuh Membersihkan Dispenser Tanpa Perlu Dibongkar, No. 1 Ibu-ibu Satu Indonesia juga Bisa Tanpa Bantuan Suami

Pada tahap ini, kamu perlu mengaplikasikan lemon yang sudah diiris tipis, lalu letakkan dalam wadah dan rebus dengan air hingga mendidih selama 2-3 jam.

Ketika mengganti air galon, gunakan air lemon yang sudah direbus untuk membersihkan bagian dalam dispenser, endapan kotoran akan mudah dibersihkan dan tangki dispenser akan beraroma lemon.

Tahap selanjutnya adalah membersihkan bodi dispenser menggunakan sabun pencuci piring yang dicampur dengan air.

Usapkan bagian badan dispenser dengan air campuran sabun pencuci piring menggunakan spons lembut.

Setelah itu bersihkan busa yang tersisa di badan dispenser yang baru dibersihkan menggunakan lap microfiber.

Langkah selanjutnya adalah membersihkan lubang keran dispenser menggunakan tisu basah ataupun tisu khusus pembersih galon air.

Terakhir, bersihkan pipa penyedot air galon pada dispenser galon bawah atau biasa disebut ziggy pipe.

Bersihkan ziggy pipe menggunakan sabun cair food grade.

Setelah itu bilas dengan air bersih dan keringkan seluruh ziggy pipe dan pasang kembali ke dalam dispenser.

Bahaya kesehatan jika minum air yang tercemar

Menurut Layanan Penyuluhan di negara bagian Amerika North Carolina, ada empat jenis zat kontaminasi yang dapat mencemari air minum, yakni bakteri seperti salmonella dan disentri, pestisida, senyawa anorganik seperti arsenik dan timbal, dan unsur radioaktif seperti radon.

Adanya kontaminan tersebut dapat menyebabkan masalah kesehatan, termasuk gangguan pencernaan, masalah reproduksi, dan kelainan neurologis.

Baca Juga: Pantas Air Dispenser Keluarnya Kecil, Kelewatan untuk Cek 1 Bagian ini yang Jadi Penyebabnya, Buruan Periksa!

Hal ini diperparah jika air tercemar diminum oleh bayi, anak kecil, wanita hamil, orangtua, dan orang yang sistem imunnya lemah.

Kelompok orang-orang ini lebih mungkin mengalami sakit setelah minum air tercemar.

Keempat zat tersebut bisa menimbulkan gejala awal seperti mual, muntah, diare dan kram perut.

Dan zat berbahaya lainnya bahkan kadang tidak menyebabkan gejala sama sekali.

Jika seseorang terus menerus meminum air tercemar, mikroba dan senyawa kimia tersebut bisa menyebabkan masalah seperti penyakit tiroid dan kanker untuk dampak jangka panjangnya.

Jadi segera ambil langkah pembersihan dispenser Anda secara rutin mulai sekarang!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Membersihkan Dispenser Galon Bawah yang Baik dan Benar

Baca Juga: Pantas Air Dispenser Keluarnya Kecil, Kelewatan untuk Cek 1 Bagian ini yang Jadi Penyebabnya, Buruan Periksa!