Kata Siapa Susah? Dinding Dapur yang Full Cipratan Minyak Bisa Luruh Cuma Pakai 4 Bahan Dapur ini, Buktikan Kalau Gak Percaya

By Ulfa, Minggu, 1 Oktober 2023 | 10:40 WIB
Cara menghilangkan noda minyak di dinding dapur (dagachhu.com)

SajianSedap.com - Sudah jadi pemandangan yang biasa kalau dinding dapur ada noda minyak.

Karena saat menggoreng, biasanya akan ada cipratan minyak yang menempel ke dinding.

Namun, lama kelamaan noda dinding ini jadi tak sedap dipandang, nih.

Apalagi kalau ada tamu, noda minyak di dinding dapur ini akan merusak estetika.

Makanya, kita harus tahu cara menghilangkan noda minyak di dinding tersebut, nih!

Jangan dulu pakai bahan sembarangan atau bahan kimia, ya!

Karena ada kok cara menghilangkan noda minyak di dinding dapur dengan empat bahan alami yang ada di rumah ini.

4 Bahan untuk Lenyapkan Noda di Dinding Dapur

Sekarang gak usah pusing dengan noda minyak di tembok dapur.

Seperti dilansir dari Hunker.com, kita bisa menggunakan beberapa bahan di bawah ini:

1. Cuka putih

Penambah rasa asam pada makanan ini pasti ada di dapur Anda ya. 

Nah, rupanya cuka jadi bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan noda minyak di tembok dapur.

Baca Juga: Se-Indonesia Hampir Semua Melakukan, Kalau Ada Jam Dinding di Atas Pintu Mending Segera Dipindahkan Menurut Fengshui