Masih Banyak Gak Sadar Ternyata Bisa Berjamur, Kalau Mau Mesin Cuci Bersih dan Awet, Coba Tuang 1 Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Rabu, 4 Oktober 2023 | 12:10 WIB
Cara membersihkan mesin cuci berjamur. (Oh So Spotless)

SajianSedap.com - Mesin cuci kini sepertinya menjadi peralatan rumah tangga yang banyak orang memilikinya.

Dengan fungsinya untuk memudahkan dalam mencuci pakaian, mesin cuci menjadi salah satu benda yang tak sedikit orang rela mengeluarkan tak sedikit uang untuk membeli kualitas terbaik.

Beberapa mesin cuci dengan kualitas terbaik menambahkan fitur seperti pengaturan suhu air hingga waktu pencucian.

Ini tentu akan memberi hasil pencucian pakaian terbaik jika dibandingkan dengan pencucian mesin cuci biasa.

Tapi terlepas dari itu, baik itu mesin cuci biasa ataupun yang terbaik sekalipun, perawatan harus selalu dilakukan agar kinerja mesin cuci selalu baik.

Nah, pernahkah Anda memperhatikan bagian dalam atau tabung mesin cuci Anda?

Jika belum coba lihat dan apakah Anda melihat tumbuhnya jamur dan penumpukan kotoran dari pencucian pakaian Anda selama ini?

Anda mungkin tak berpikir ini berpengaruh besar pada kinerja mesin cuci, tapi ini bisa mengotori pakaian Anda bahkan kotoran yang terus menumpuk bisa saja menurunkan kinerja mesin cuci.

Oleh sebab itu, cobalah rutin membersihkannya. Tak perlu bahan pembersih khusus, Anda bisa menggunakan bahan dapur ini sebagai pembersihnya.

Cara Membersihkan Mesin Cuci

Dilansir dari Mind Body Green, berikut panduan langkah demi langkah membersihkan mesin cuci dengan campuran cuka putih, minyak esensial, dan baking soda.

Rutin menerapkan pembersihan ini membuat mesin cuci Anda terawat dan awet bertahun-tahun.

Baca Juga: Bukan Mesin Cuci Apalagi Deterjen Mahal, Laundry Bisa Membuat Batik Warnanya Tidak Berubah Karena Pakai Trik Menjemur ini