Ngapain Dibawa ke Laundry, Baju Kena Luntur Bisa Bersih Lagi Cuma Modal Digosok Satu Potong Buah ini, Contek Caranya!

By Amelia Pertamasari, Minggu, 8 Oktober 2023 | 15:10 WIB
Cara mengatasi pakaian kelunturan. (Crafty Little Gnome)

SajianSedap.com - Masalah pakaian kelunturan adalah masalah umum yang sering dihadapi oleh banyak orang.

Beberapa faktor yang dapat menyebabkan masalah ini beragam, dari bahan pakaian, cara pencucian, hingga suhu air.

Pakaian yang sudah mengalami kelunturan ini biasanya menjadi tidak dapat dipakai dengan nyaman atau bahkan tidak dapat digunakan sama sekali.

Kelunturan dapat merusak warna dan tampilan pakaian, sehingga mungkin tidak pantas lagi untuk dipakai di tempat umum atau acara formal.

Biasanya pakaian yang sudah rusak ini berakhir dibuang atau dijadikan lap.

Namun tak sedikit mencoba menyelamatkannya dengan menggunakan pemutih.

Sayangnya pada beberapa kondisi pemutih justru semakin merusak pakaian dengan noda luntur yang semakin melebar.

Nah, sebenarnya ada cara yang lebih aman untuk menyelamatkan pakaian kelunturan hanya dengan bahan yang ada di dapur saja.

Tertarik untuk mencobanya? Simak berikut ini selengkapnya.

Cara Membersihkan Noda Luntur di Pakaian

Berikut ini beberapa bahan di dapur yang bisa digunakan untuk membersihkan baju dari noda luntur.

Anda bisa memanfaatkan belimbing wuluh atau jeruk nipis dari rak dapur Anda.

Baca Juga: Cuci Baju Pakai Sampo Apakah Aman? Ternyata Bahaya Kalau Caranya Seperti Ini

1. Belimbing Wuluh

Siapa sangka, ternyata belimbing wuluh bisa digunakan untuk menghilangkan noda luntur. Ini karena belimbing wuluh memiliki sifat asam yang tinggi.

Untuk menggunakannya, teman-teman hanya perlu memotong belimbing wuluh menjadi dua bagian.

Setelah itu, gosokkan daging buahnya pada pakaian yang luntur dan diamkan selama sekitar 30 menit. Selanjutnya, jangan lupa untuk mencucinya dengan menggunakan detergen dan air.

2. Jeruk Nipis

Jika tidak memiliki belimbing wuluh coba menggantinya dengan jeruk nipis.

Caranya mudah, cukup gosokkan potongan jeruk nipis ke permukaan noda selama 5 menit dan diamkan sebentar. Selanjutnya, kita bisa cuci baju seperti biasa dengan detergen.

Noda luntur akan perlahan terangkat dari permukaan pakaian sehingga warnanya kembali seperti semula.

Selain itu, larutan jeruk nipis juga bisa kita gunakan untuk menghilangkan noda kekuningan di baju putih.

 

Tips Menghindari Baju Kelunturan

1. Pertama, pilah pakaian sesuai warna sebelum dicuci. Simpan tas cucian ritsleting jala khusus, untuk menampung kaus kaki dan barang cucian kecil lainnya.

2. Periksa saku, kaki celana, dan lengan baju dengan saksama dan singkirkan barang-barang berwarna seperti sarung tangan, syal, dan kaus kaki yang mungkin tersembunyi.

3. Pastikan semua pakaian sudah dikeluarkan dari mesin cuci dan pengering sebelum menambah beban lagi. Beberapa kaus kaki hampir tidak terlihat saat menempel di dinding bagian dalam mesin cuci.

Dengan menerapakan tips di atas, baju Anda bisa terselamtkan dari bencana kelunturan di masa mendatang.

Baca Juga: Tanpa Deterjen, Noda Mayones Bisa Langsung Hilang dengan Trik Gampang Ini, Buru-buru Dicuci Malah Gagal Bersih

Mitos mencuci pakaian

Anggapan perlu menggunakan lebih banyak deterjen jika mencuci pakiaan dalam jumlah banyak ternyata belum tentu benar.

Jika Anda menggunakan terlalu banyak deterjen, Anda mungkin menemukan deterjen tidak larut dengan benar, meninggalkan sisa-sisa sabun pada pakaian yang dapat mengiritasi kulit sensitif.

Ini akan terlihat jelas pada mesin cuci yang memiliki efisiensi tinggi karena menggunakan lebih sedikit air selama siklus.

Meskipun ukuran muatan, seberapa kotor pakaian dan seberapa 'keras' air alias tingkat kandungan mineral di daerah Anda dapat memengaruhi jumlah deterjen yang dibutuhkan, Anda biasanya tidak perlu menggunakan lebih banyak deterjen.

Anda juga harus mempertimbangkan kapasitas tabung mesin cuci dan apakah Anda mencoba memasukkan terlalu banyak pakaian ke dalam mesin cuci.

Beban yang berukuran tepat untuk tabung mesin cuci akan menghasilkan pembersihan yang jauh lebih efektif.

Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul 5 Cara Ampuh Kembalikan Warna Baju yang Terkena Noda Luntur, Bisa Gunakan Cairan Jeruk Nipis

Baca Juga: Bukan Dipakai Masak, Coba Masukkan Baking Soda ke Mesin Cuci, Efeknya Bikin Takjub Seisi Rumah