Selanjutnya, asam sitrat memiliki efek samping bagi kesehatan apabila tidak ditangani dengan benar.
Asam sitrat termasuk asam pekat yang bisa mengiritasi saluran pernapasan, mata, dan kulit.
Maka dari itu, sangat dianjurkan untuk menggunakan masker saat membersihkan kloset dengan sitrun agar bubuk asam ini tidak terhirup.
Gunakan juga sarung tangan agar tidak menyebabkan iritasi kulit.
Jangan menggosok mata setelah memegang asam sitrat dan jauhkan bubuk asam ini dari jangkauan anak-anak maupun hewan peliharaan.
Semoga bermanfaat!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Membersihkan Kloset dengan Sitrun, Mudah dan Murah".