Cara Membersihkan Kotak Makan Silikon dari Noda dan Bau Tak Sedap, Cuma Pakai 1 Bahan Dapur Ini Pasti Bersih Maksimal

By Amelia Pertamasari, Rabu, 25 Oktober 2023 | 12:10 WIB
Cara membersihkan kotak makan silikon yang berbau dan bernoda. (Aliexpress)

SajianSedap.com - Kotak makan menjadi solusi terbaik untuk Anda yang sering membawa bekal atau ingin menjaga makanan dalam keadaan segar.

Dengan kotak makan, ini bisa memudahkan membawa makanan untuk disimpan dan dibawa dengan nyaman karena tidak tumpah.

Juga tentunya membawa bekal dari rumah dalam kotak makan umumnya lebih murah daripada membeli makanan di luar.

Sehingga banyak orang suka menggunakan kotak makan yang menarik dengan bentuk atau warnanya yang beragam.

Selain itu, bahan dari kotak makan juga menjadi pertimbangan beberapa orang, misalnya bahan silikon.

Kotak makan silikon dipilih karena tahan terhadap suhu tinggi dan rendah, sehingga dapat menggunakannya untuk makanan panas atau dingin tanpa masalah.

Juga kotak makan silikon biasanya bebas dari bahan kimia berbahaya seperti BPA (Bisphenol A), yang merupakan kekhawatiran utama dalam peralatan makanan plastik.

Namun memang sama seperti wadah berbahan lainnya, noda dan aroma tak sedap dapat menempel karena jenis makanan yang dimasukkan ke dalam wadah.

Untuk mengatasi hal itu, jangan ambil pusing dulu, ada cara mudah menghilangkan noda dan bau tak sedap pada kotak makan. Simak berikut caranya!

Cuci rutin setiap habis dipakai

Setiap kali habis digunakan, kotak plastik yang terbuat dari silikon harus dicuci bersih.

Agar aroma dan noda minyak yang biasanya melekat erat di permukaan silikon bisa hilang sempurna, lakukan langkah berikut:

Baca Juga: Cara Ampuh Mengatasi Resleting Tas Kotak Makan yang Tidak Mau Menyatu, Cuma 10 Detik Bisa Beres Pakai 5 Langkah Sederhana ini

1. Isi bak cuci piring atau baskom cuci piring dengan air sedikit panas. Kemudian beri beberapa tetes sabun cuci piring yang bisa meluruhkan lemak ke dalamnya. Air panas bisa meluruhkan lemak atau kaldu daging yang menempel di permukaan silikon.

2. Rendam kotak penyimpanan selama beberapa menit.

3. Sikat dengan spon lembut, merata luar dalam.

4. Bilas dengan air hangat untuk membersihkan sisa-sisa lemak atau minyak yang mungkin masih menempel.

Cara menghilangkan noda membandel

Terkadang noda lemak dan aroma kuat masih melekat erat di lapisan kotak silikon. Hal ini tentu saja akan merusak sajian berikutnya yang disimpan di dalamnya.

Untuk mengatasi hal ini, lakukan langkah berikut:

1. Isi kotak dengan air panas, kemudian tutup rapat. Lantas kocok atau goyangkan kotak agar sisa makanan yang menempel di sudut-sudutnya bisa terlepas.

2. Jika masih ada sisa lemak yang belum mau hilang, gunakan sikat botol untuk membersihkan bagian-bagian yang susah diraih spons.

3. Beberapa aroma kuat makanan, bisa dihilangkan dengan pasta campuran dari cuka, baking soda dan perasan lemon. Oleskan merata ke bagian dalam kotak serta tutupnya, dan biarkan selama 15 menit.

4. Bilas kotak dengan air bersih. Atau gunakan air panas untuk membilasnya untuk hasil yang lebih maksimal.

5. Keringkan dengan lap bersih, agar tak timbul noda air setelah kering.

Baca Juga: Lebih Hemat Sabun Cuci Piring, Kotak Makan Plastik yang Berminyak Bisa Cepat Bersih Kesat Kalau Dikocok-kocok dengan Bahan Ini, Antigagal!

Tips memastikan penggunaan peralatan masak silikon yang aman

Peralatan masak silikon biasanya aman untuk memasak atau memanggang sehari-hari, tetapi pastikan Anda mengingat tips ini, untuk memastikan keamanan makanan dan kesehatan Anda.

Pastikan Anda selalu memilih peralatan masak berbahan silikon berkualitas tinggi dan food grade.

Periksa detail tentang lapisan food grade yang digunakan untuk membuat peralatan masak.

Pastikan peralatan masak tidak terpotong atau tergores, hal ini dapat menyebabkan terlepasnya bahan kimia terutama saat memanaskan atau memasak.

Pastikan Anda tidak mencuci peralatan masak silikon di mesin pencuci piring atau dengan scrubber logam, karena dapat menyebabkan perpindahan senyawa pada pemanasan yang berlebihan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Membersihkan Kotak Makan Silikon dari Noda dan Aroma Lemak

Baca Juga: Kotak Makan Berminyak Langsung Kesat Cuma Modal Direndam 1 Sendok Baking Soda dan Air Panas, Gak Usah Capek Disikat Lagi