Cara Ampuh Membuat Resep Nugget Seafood Sayuran Enak yang Bikin Keluarga Lahap Makan

By Dwi, Kamis, 2 November 2023 | 06:00 WIB
Hadir Dengan Tampilan yang Cantik, Menyajikan Resep Nugget Seafood Sayuran Ini Bisa Jadi Cara Ampuh Agar si Kecil Tak Sulit Makan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Kalau sudah mencontek Resep Nugget Seafood Sayuran ini, kita pasti bisa membuat nugget yang enak.

Bagi yang sering gagal membuat nugget yang enak, begini cara ampuh untuk membuat menu simple yang hasilnya dijamin lezat.

Satu hal yang harus diingat, pastikan membuat menu sederhana serba goreng ini dalam jumlah banyak untuk stok, agar bisa langsung kita masak ketika ingin disantap.

Waktu: 45 Menit

Sajian: 20 Buah

Bahan:200 gram daging cumi, bersihkan, haluskan200 gram daging ikan tenggiri (berat tanpa duri dan kulit), haluskan 100 gram daging udang kupas, haluskan1/2 sendok teh air jeruk nipis50 gram wortel, parut halus50 gram brokoli, rebus 1 menit, cincang halus25 gram tepung sagu50 gram putih telur1 siung bawang putih goreng, haluskan1/2 sendok teh saus tiram1 sendok teh minyak wijen1 sendok teh gula pasir3/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan Pencelup (Aduk Rata):50 gram tepung terigu protein sedang150 ml air1/4 sendok teh garam

Bahan Pelapis:200 gram tepung panir halus

Cara Membuat Nugget Seafood Sayuran:

1. Lumuri cumi, ikan, dan udang dengan air jeruk nipis.

2. Campurkan semua bahan nugget, kecuali tepung sagu. Aduk rata.

3. Masukkan tepung sagu. Aduk asal rata.