Memang Gak Kelihatan Mata Langsung, Tapi 5 Hal Ini Jadi Tanda Banyak Tikus Bersarang di Rumah, Jangan Disepelekan!

By Amelia Pertamasari, Kamis, 26 Oktober 2023 | 12:10 WIB
Ciri-ciri tikus bersarang di rumah. (The Spruce)

SajianSedap.com - Melihat keberadaan tikus di rumah menjadi hal yang tidak pernah menyenangkan.

Anda tahu di mana ada satu tikus, pasti ada lebih banyak tikus dan kemungkinan besar ada sarang tikus di rumah.

Dan tidak ada satu pun orang yang ingin rumah mereka menjadi sarang tikus.

Sebab kemunculan hewan pengerat ini selalu menyebabkan kekacauan yang membuat kesal dan bahkan mengkawatirkan.

Utamanya karena mengacak-acak dapur dan merusak bahan makanan yang disimpan.

Dan karena identik dengan hewan kotor dan pembawa penyakit, makanan yang dirusak oleh tikus akan dibuang.

Namun, menemukan sarang tikus di rumah bukan hal mudah. Anda melihat kotoran tikus di seluruh rumah, bayangan yang berjalan di sepanjang alas tiang atau plafon, tetapi tidak tahu ke mana hewan pengerat ini pergi dan tidak tahu bagaimana mengidentifikasi sarang tikus bahkan jika Anda melihatnya.

Untungnya, tikus adalah makhluk yang memiliki kebiasaan dan naluri.

Setelah Anda tahu apa yang harus dicari dan di mana mencarinya, akan lebih mudah menemukan sarang tikus, membuangnya, dan mencegah tikus kembali ke rumah.

Lihat berikut ini tanda adanya sarang tikus di rumah dan bagaimana cara membasminya!

Tanda adanya sarang tikus di rumah

Ada sejumlah tanda adanya sarang tikus di rumah yang mudah diketahu. Dilansir dari The Spruce, berikut tanda-tandanya.

Baca Juga: Akhirnya Ketemu Biang Kerok Kamar Mandi Bau Amis, Bukan Tikus Mati Ternyata Gegara Hal Ini