Awalnya Iseng Tuang Pasta Gigi Di Atas Kloset, Sekarang Jadi Ketagihan Karena Perubahan ini Di Kamar Mandi

By Raka, Jumat, 27 Oktober 2023 | 17:40 WIB
Ini jadinya kalau meletakkan pasta gigi di atas kloset (Kolase nyccd dan best-seller.id)

SajianSedap.com - Semua pasti suka menyikat gigi.

Baik itu pagi, siang, dan juga sebelum tidur.

Terutama bagi yang sering bertemu dengan orang-orang, pastinya menggosok gigi adalah sebuah kewajiban.

Maka kehadiran pasta gigi dan juga penyikat gigi itu wajib ada di kamar mandi.

Hanya saja, banyak orang cuma tahu pasta gigi untuk mengatasi dan mencegah masalah pada gigi.

Sebut saja gigi berlubang atau gigi berkarat.

Tapi siapa sangka kalau pasta gigi juga bisa mengatasi beragam masalah di rumah.

Salah satunya adalah kloset.

Manfaat Rahasia Pasta Gigi

Melansir beragam sumber, berikut beberapa manfaat rahasia dari pasta gigi atau odol.

1. Membersihkan kloset

Salah satu manfaat pasta gigi yakni bisa membersihkan kloset yang kotor.

Caranya, anda cukup memberikan sedikit pasta gigi pada kloset lalu gosok seperti biasa.

Baca Juga: Yang Jijikan Harus Tahu, Ini Cara Ampuh Terbebas dari Kuman saat Pakai Toilet Umum, 2 Barang ini Wajib Dibawa

Tidak hanya membersihkan kloset, pasta gigi yang digunakan juga bisa meninggalkan bau segar.

2. Membersihkan wastafel di kamar mandi

Pasta gigi juga bisa membersihkan wastafel yang ada di kamar mandi.

Anda bisa menjatuhkan sedikit pasta gigi di wastafel lalu gosok perlahan menggunakan spons basah.

Setelahnya bilas lalu keringkan.

3. Membersihkan perhiasan perak

Wah, siapa sangka pasta gigi juga bisa membersihkan perhiasan perak anda di rumah.

Gunakan sedikit pasa gigi pada sikat gigi bekas yang bekerja untuk masuk ke setiap celah perhiasan.

Bilas dengan baik dan gosok dengan kain kering.

4. Mengatasi setrika yang hangus

Pernahkah anda memiliki permukaan strika yang hangus dan berkerak?

Masalah tersebut bisa teratasi hanya menggunakan pasta gigi.

Letakkan beberapa pasta gigi di atas kain lembut dan bersihkan kotorannya.

Pastikan setrika benar-benar dingin dan akhiri dengan menyeka pasta gigi dengan kain lembab.

Baca Juga: Lebih Bahaya dari Dipatok Ular, ini yang Akan Terjadi pada Seisi Rumah Kalau Masih Nekat Membiarkan Tutup Kloset Terbuka Lebar

5. Membersihkan noda krayon di dinding

Sedikit pasta gigi pada spons basah akan menghilangkan bekas krayon dari dinding yang dicat.

Akhiri dengan menyeka dengan kain lembab dan biarkan area tersebut mengering.

Walau punya banyak manfaat, tapi pasta gigi juga punya dampak buruk.

Pasta Gigi Berdampak Buruk Untuk Wajah

Ya, ternyata menggunakan pasta gigi untuk menghilangkan jerawat dapat memberikan dampak buruk pada wajah kita.

Dilansir dari Tribunstyle.com di antara sekian banyak pilihan krim anti jerawat, ada juga orang yang memilih untuk mengoleskan pasta gigi sebagai solusi.

Bahkan ada yang beranggapan pasta gigi bisa membuat jerawat cepat matang dan mengering.

Benarkah demikian?

Perlu diketahui bahwa menghilangkan jerawat membutuhkan ketelatenan dan proses yang tak bisa instan.

Pasta gigi sekilas tampak menjanjikan untuk menghilangkan jerawat membandel.

Setelah menggunakan pasta gigi semalaman, kulit yang meradang karena jerawat bisa langsung mengering.

Selain itu, pasta gigi disebut memiliki zat antibakteri, sehingga potensial untuk mengatasi jerawat.

Namun, ahli dermatologi dari Yale University AS, Mona Gohara, MD, mengatakan pakai pasta gigi untuk menghilangkan jerawat bisa berbahaya.

Baca Juga: 5 Trik Ampuh Mengatasi Lumut di Tangki Kloset, No. 2 Sering Dipakai Tukang Ledeng Kalau Makan Bakso

Menurut Dokter Gohara, pasta gigi mengandung beberapa bahan yang tidak aman untuk kulit wajah.

Beberapa bahan tersebut di antaranya alkohol, mentol, soda kue, dan hidrogen peroksida.

"Bahan-bahan tersebut bisa mengiritasi kulit," jelas dia, seperti dilansir Cosmopolitan.

Dokter Gohara juga menyebut bahaya pasta gigi untuk jerawat tak mandek di situ saja. Setelah kulit teriritasi, pelindung kulit jadi ikut rusak.

"Ketika pelindung kulit rusak, produksi minyak bisa meningkat dan rentan membuat pori-pori tersumbat, komedo, kulit berminyak, jerawat," kata dia.

Berdasarkan keterangan Dokter Gohara, efek jerawat kering setelah diolesi pasta gigi sebenarnya tidak menyelesaikan akar persoalan biang jerawat.

"Yang kering hanya lapisan kulit bagian atas. Bakteri biang jerawat yang berada di dalam kulit belum benar-benar mati terkena pasta gigi," kata dia.

 Baca Juga: Kasih Tahu ART Sekarang Juga, Botol Plastik Jangan Dibuang! Simpan Baik-baik untuk Jaga-jaga Kalau Kloset Mampet