SajianSedap.com - Sofa adalah perkakas rumah tangga yang tak sedikit rumah tangga memilikinya.
Ini adalah kursi panjang yang lebar dengan bantalan duduk dan sandaran punggung yang empuk.
Sama seperti fungsi kursi, umumnya sofa diletakkan di ruang tamu, meski juga bisa di ruang keluarga dan area rumah lainnya.
Ini digunakan sebagai tempat duduk untuk berbincang dengan tamu ataupun keluarga sendiri.
Maka dengan fungsinya ini, penting untuk memperhatikan kenyamanan sofa selama penggunaan.
Sebab masalah bau apek kerap kali timbul jika tak dilakukan perawatan dengan baik, apalagi dengan tingginya aktivitas pada sofa.
Namun tak perlu ambil pusing jika sofa menjadi berbau apek atau tak sedap.
Sebab tanpa harus memanggil jasa pembersih, Anda bisa melakukannya sendiri dengan mudah seperti berikut ini.
Simak terus berikut ini jika Anda ingin mencobanya!
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap pada Sofa
Melansir dari Family Handyman, untuk menghilangkan bau tak sedap dari sofa kain ini, Anda bisa menggunakan beberapa bahan alami.
Salah satunya soda kue atau baking soda yang ada di rak dapur Anda. Lihat berikut caranya.
Baca Juga: Selain Dijemur, Bau Apek Sofa Bisa Hilang dengan Tabur Bubuk Putih dari Dapur Ini, Murah Meriah