SajianSedap.com - Bikin menu sarapan anti mainstream dan pasti kenyang dengan menghadirkan Resep Bakpao Ayam Renyah ini, yuk!
Memiliki tekstur yang lembut serta rasanya enak, hidangan lembut ini sukses bikin keluarga jadi lahap banget makannya.
Dari pada hanya menerka rasanya, mending langsung saja hadirkan menu sederhana berikut untuk jadi menu sarapan hari ini.
Waktu: 90 Menit
Sajian: 18 Buah
Bahan:
- 225 gram tepung terigu protein rendah
- 50 gram tepung sagu
- 1 sendok teh ragi instan
- 1/2 sendok teh baking powder
- 50 gram gula pasir
- 25 gram susu bubuk
- 150 ml air es
- 30 gram mentega putih
- 1 sendok teh garam
- 1 batang seledri yang cincang halus, peras
Bahan Isi:
- 1 buah paha ayam fillet, potong 4x1x1 cm
- 1 siung bawang putih, lalu haluskan
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh perasan air jeruk nipis
- 500 ml minyak, untuk menggoreng
Bahan Pencelup (Aduk Rata):
- 250 ml air es
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 1 sendok teh garam
Bahan Pelapis (Aduk Rata):
- 300 gram tepung terigu protein sedang
- 50 gram maizena
- 1/2 sendok teh baking powder
- 2 sendok teh garam
Bahan Pelengkap:
- 1 ikat daun selada
- 50 gram saus tomat
Cara Membuat Bakpao Ayam Renyah:
- Kulit, campur rata tepung terigu, maizena, ragi, baking powder, gula, dan susu. Masukkan air es. Uleni sampai kalis.
- Tambahkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Tambahkan seledri cincang. Uleni rata. Diamkan 30 menit.
- Timbang adonan masing-masing 30 gram. Diamkan 10 menit.
- Giling adonan. Bentuk oval. Letakkan di atas kertas bakpao. Diamkan 40 menit hingga mengembang.
- Kukus di atas api sedang 10 menit sampai matang.
- Lumuri ayam dengan bawang putih, garam, air jeruk, dan merica. Diamkan 15 menit. Sisihkan.
- Celup ayam ke dalam bahan pencelup. Gulingkan di atas bahan pelapis. Cubit-cubit hingga keriting.
- Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
- Belah 2 bagian atas bakpao tidak putus. Beri selada, ayam, dan saus.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Ala Nyonya, Menu Praktis Dengan Cita Rasa Oriental yang Mantap Di Lidah