Cara Mengatasi Lantai Dapur Jadi Bau Setelah Dipel, Bukan Diteteskan Pewangi Lantai, Tapi Pakai Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Minggu, 19 November 2023 | 16:10 WIB
Cara mengepel lantai dapur yang bau amis. (Pro Housekeepers)

SajianSedap.com - Kebersihan dapur harus selalu diperhatikan dengan baik.

Sebab area ini digunakan untuk menyiapkan makanan yang akan dikonsumsi nantinya.

Seluruh permukaan seperti meja, dinding, dan lantai harus rutin dibersihkan dari berbagai pengotor yang dihasilkan selama memasak.

Beberapa pengotor tersebut seperti noda minyak, lemak, tumpahan air, dan lainnya. 

Noda-noda tersebut dapat dilap dengan kain kering setiap dapur selesai dipakai dan dapat dipel secara rutin dengan air dan sabun pel.

Namun terkadang pembersihan justru tak membuat dapur bersih, misalnya lantai justru menjadi bau amis setelah dipel.

Anda mungkin bertanya-tanya apa penyebabnya bukan?

Bahkan sekalipun menggunakan sabun pel yang wangi, masalah bau amis tak terhindarkan.

Untuk itu, ketahui apa penyebabnya berikut ini dan bagaimana cara mengatasinya untuk Anda coba.

Cara Menghilangkan Bau Amis di Lantai Dapur

Ternyata, penyebab terbesar yang menyebabkan lantai bau setelah dipel adalah kualitas air yang digunakan.

Melansir Hunker, berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan demi menghilangkan bau lantai usai dipel:

Baca Juga: Berkali-kali Dipel Gagal Kesat, Kalau Mau Lantai Dapur yang Berminyak Jadi Bersih Harus Gunakan 3 Bahan Dapur Ini