Cukup Bermodal 1 Bahan Dapur Ini, Tak Perlu Emosi Lagi Membersihkan Kerak di Bagian Bawah Tumbler

By Dwi, Rabu, 22 November 2023 | 17:05 WIB
Tips Membersihkan Bagian Dasar Termos (Pinterest )

Baca Juga: Kirain Hanya untuk Menyerap Minyak, Ternyata Tisu Dapur Memiliki Banyak Manfaat! Apa Saja?

Selanjutnya kita tutup kembali termosnya dan kita kocok sedikit.

Selanjutnya buang beras dan air lalu cuci hingga bersih.

Kerak yang menempel pada bagian dasar ini dijamin langsung terangkat dan termos pun bersih kembali.

Bau tak sedap akibat kerak juga hilang.

Dengan begitu, termos bisa kita gunakan kembali tanpa terganggu dengan bau tak sedapnya.

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap Pada Tumbler

Kalau cara di atas masih dinilai belum maksimal, kita bisa menggunakan bahan ini untuk menghilangkan bau tak sedap.

Bahan yang bisa kita gunakan adalah arang aktif.

Cara menggunakannya juga gampang banget, kita cukup hancurkan briket arang aktif samapi halus.

Kemudian, kita larutkan dengan 5 cangkir air panas, lalu tuang ke dalam termos sampai penuh.

Tutup termos lalu diamkan hingga 3 jam agar arang bisa menyerap baunya.

Selanjutnya buang larutan arang kemudian cuci termos hingga bersih dengan sabun cuci piring.