Cara Membasmi Nyamuk yang Bersarang di Kolam Air Mancur, Cukup Modal Bahan Dapur Ini Bisa Basmi Sampai ke Sarang-sarangnya

By Amelia Pertamasari, Selasa, 5 Desember 2023 | 12:10 WIB
Cara membasmi nyamuk di kolam air mancur. (ManoMano)

SajianSedap.com - Banyak orang suka mengisi lahan pekarangan atau taman mereka dengan kolam air mancur.

Kolam air mancur bisa menjadi tambahan yang menarik dan menambah estetika taman atau pekarangan rumah.

Mereka tidak hanya menambah keindahan visual tetapi juga memberikan atmosfer yang menenangkan dan menyegarkan. 

Maka dengan fungsinya ini, penting untuk selalu melakukan perawatan yang tepat.

Sebab air yang tergenang di dalam kolam dapat menjadi tempat nyamuk berkembang biak.

Dan ketika kolam air mancur menjadi tempat bersarangnya nyamuk, penghuni rumahlah yang akan mengalami masalah besar.

Hama kecil ini tidak hanya mengganggu, tetapi gigitannya dapat menyebabkan berbagai masalah, dari gatal, ruam, hingga penyakit demam berdarah.

Lalu bagaimana caranya agar kolam air bisa jauh dari berkembangnya nyamuk?

Anda hanya perlu memanfaatkan bahan-bahan di dapur ini yang bisa membasmi mereka.

Yuk simak apa saja bahan tersebut!

Cara Membasmi Nyamuk dari Kolam Air Mancur

Berikut ada beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk membasmi nyamuk dari kolam air mancur, seperti berikut ini.

Baca Juga: Nyamuk Benci 3 Bau dari Bahan Dapur Ini, Ampuh untuk Mengusir Nyamuk di Kamar Tanpa Obat