5 Tips Menyimpan Ikan Segar di Kulkas, Bisa Tahan Sampai Sebulan

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 23 Desember 2023 | 13:40 WIB
Tips menyimpan ikan di kulkas agar awet lebih lama. (Devita.net)

SajianSedap.com - Apakah Anda suka mengonsumsi ikan sehari-hari?

Makanan sumber protein ini memang cukup banyak dikonsumi jika dibandingkan dengan daging karena harganya yang lebih terjangkau.

Belum lagi ada banyak pilihan jenis ikan di pasar yang bisa dipilih sesuai selera, dari ikan laut dan tawar memiliki beragam jenis lainnya.

Ikan juga dikemas dengan kandungan gizi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh sehingga baik dikonsumsi sehari-hari.

Dan juga pengolahan ikan untuk berbagai resep masakan yang nikmat cukup mudah dibuat.

Bahkan hanya berupa ikan goreng saja, kenikmatannya bisa menggoyang lidah.

Dan karena konsumsinya yang tak sedikit, banyak ibu rumah tangga membeli ikan untuk dikonsumsi setiap hari dan dijadikan stok di rumah.

Namun sayangnya tak banyak orang tahu cara penyimpanan ikan yang tepat, membuatnya rusak dalam hitungan hari.

Untuk itu ketahui berikut ini tips menyimpan ikan yang tepat agar awet sampai sebulan.

Tips Menyimpan Ikan agar Awet

Cara terbaik untuk menyimpan ikan adalah di kulkas. Ini dapat bertahan hingga hitungan bulan jika disimpan atau dibekukan di freezer.

melansir dari channel YouTube Dapur Diana, berikut ada lima tips yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan ikan di dalam kulkas agar bisa awet dan tahan hingga satu bulan.

Baca Juga: Banyak Dijual di Pasar, Ikan Patin Justru Dilarang Dimakan di Daerah Ini, Begini Alasannya

1. Bersihkan ikan dengan segera

Setelah membeli ikan meski belum mau dimasak saat itu juga, kamu tetap perlu untuk membersihkannya dengan segera.

Hal ini agar bakteri atau kuman yang menempel di tubuh ikan segera hilang.

Dengan begitu ikan terjaga kebersihannya dan tak akan menimbulkan bau saat disimpan ke dalam kulkas meski dalam waktu yang lama.

2. Buang sirip, ekor, sisik, insang ikan

Bersihkan ikan dengan benar. Pertama, buang bagian sirip dan ekor agar tak mengenai tangan sebelum membersihkan ikan.Lalu kikis sisik pada ikan.

Selanjutnya buang insang pada ikan. Sebab, insang ikan biasanya menyimpan banyak kotoran sehingga menyebabkan ikan berbau tak sedap.

3. Ambil semua isi perut ikan

Langkah ketiga adalah membelah perut ikan lalu mengambil semua isinya. Setelah isi ikan sudah kamu ambil, bersihkan perut ikan dengan air sampai darahnya menghilang.

Membersihkan bagian perut ikan juga berguna agar saat disimpan di kulkas dalam waktu yang lama ikan tak berbau busuk akibat dari kotoran ikan yang tersimpan terlalu lama di dalam perutnya.

4. Masukan ke dalam wadah dan beri perasan jeruk nipis

Setelah ikan bersih, selanjutnya simpan ikan di dalam wadah atau toples.

Jangan menaburi ikan dengan garam, karena ikan akan berubah menjadi ikan asin jika kamu menyimpannya lama di kulkas.

Sebaiknya lumuri ikan dengan perasan air jeruk nipis agar ikan tetap segar dan bau amisnya hilang. Kemudian tutup wadah ikan dengan rapat.

Apabila kamu tidak menggunakan toples, tutup wadah ikan dengan menggunakan plastik wrap.

Baca Juga: Baru Tahu, 3 Jenis Ikan Ini Punya Kandungan Kalsium Lebih Tinggi dari Susu, Apa Saja?

5. Simpan di bagian freezer

Lanjut dengan menyimpan ikan ke dalam freezer agar ikan membeku dan tak berbau bacin.

Kamu juga bisa menyimpan ikan di bagian bawah freezer yang memang diperuntukkan untuk menyimpan ikan atau daging.

Namun, jangan sampai menaruh ikan di bagian rak bawah atau keranjang. Sebab, ikan tak akan membeku dan bisa berbau busuk bila kamu menyimpannya lebih dari sehari.

Apakah Menyimpan Ikan di Kulkas Mempengaruhi Nutrisinya?

Banyak orang beranggapan bahwa ikan segar adalah pilihan yang lebih sehat daripada beku.

Dilansir dari indiatimes, sebenarnya ikan segar maupun beku bisa menjadi pilihan yang sehat selama menyimpannya dan memasaknya dengan benar sebelum dimakan.

Membekukan ikan segar dapat memengaruhi rasa dan teksturnya, juga kandungan bakterinya.

Ikan beku dapat rusak jika dicairkan sebelum digunakan, misalnya dalam proses pencairannya.

Sementara pembekuan tidak menurunkan kandungan gizi ikan. Protein, lemak, dan vitamin yang larut dalam lemak seperti vitamin A dan D tidak terpengaruh oleh proses pembekuan itu sendiri.

Tetapi itu dapat rusak jika mencairkan ikan dan membekukannya kembali. Selalu ingat bahwa tidak boleh membekukan kembali makanan laut jika sudah mencair.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Tips Menyimpan Ikan di Kulkas agar Awet Selama Sebulan

Baca Juga: Bisa Beli di Pasar, Ini 5 Jenis Ikan yang Mengandung Omega-3 Selain Ikan Salmon