Nyesel Baru Tahu, Menajamkan Pisau Blender Tumpul Bisa Pakai Cangkang Telur, ini Caranya?

By Ersi PW, Selasa, 19 Desember 2023 | 15:10 WIB
Manfaat cangkang telur. (Detikcom)

Faktanya, cangkang telur bisa juga lo digunakan untuk menajamkan kembali pisau blender.

Hal ini karena ujung patahan dari cangkang telur yang bercampur dengan pisau dapur bisa mengasah dan menajamkan sisi pisau blender yang tumpul.

Caranya mudah, cuci bersih cangkang telur dan simpan dulu di dalam freezer.

Jangan langsung digunakan ya cangkangnya.

Hal ini untuk membunuh bakteri yang ada di cangkang dan membuat lapisan cangkang menjadi lebih kuat dan tajam.

Setelah itu, simpan beberapa cangkang telur di kontainer plastik di dalam freezer, agar sewaktu-waktu Anda butuh menajamkan pisau blender Anda tinggal mengambil beberapa cangkang dari dalam wadah.

Masukkan cangkang ke dalam blender, beri sedikit air.

Kemudian nyalakan blender selama beberapa saat.

Tumbukan pisau dan ujung tajam dari cangkang telur akan mengasah besi pisau yang ada.

Buang kulit cangkang di tempat sampah agar tak menyumbat saluran air.

Lalu cuci bersih blender hingga tak ada aroma cangkang telur yang tertinggal.

Baca Juga: 5 Tempat Service Center Blender Philips Lengkap dengan Nomor Telepon di Daerah Jakarta dan Sekitarnya

Mudah banget, kan?

Sase Lovers bisa mencobanya di rumah!

 Baca Juga: Tanpa Dibongkar, Cara Praktis Membersihkan Blender Ini Cuma Hitungan Menit, Simpel dan Enggak Ribet