Cara Membasmi Tumbila yang Bersarang di Kasur dengan Bahan Dapur, Selamanya Tidak Akan Datang Lagi

By Amelia Pertamasari, Selasa, 26 Desember 2023 | 16:10 WIB
Cara membasmi kutu busuk atau tumbila di kasur. (Mother Nature's Pest Control)

SajianSedap.com - Apakah Anda tahu apa itu tumbila?

Tumbila atau kutu busuk adalah serangga parasit dari keluarga Cimicidae. Hewan ini senang tinggal di rumah manusia, khususnya pada tempat tidur.

Biasanya, kutu busuk tinggal dan bertelur di lipatan tempat tidur atau bantal dan tempat-tempat tersembunyi lainnya. Kutu busuk memiliki aroma yang tidak sedap dan mengganggu karena menyengat hidung. Mereka yang betina bisa bertelur hingga 200 butir, dengan 3-4 butir telur setiap harinya.

Dan hewan ini hidup dengan cara mengisap darah. Sayangnya gigitan kutu busuk tidak langsung terasa, biasanya bekas gigitan berupa bentol akan terasa gatal sesudahnya.

Jika Anda merasakan gatal-gatal setelah bangun tidur, itu bisa menjadi pertanda kasur Anda sedang menjadi sarang tumbila.

Lantas bagaimana cara mengatasinya?

Untungnya ada cara mudah membasmi tumbila di kasur hanya dengan memanfaatkan bahan dapur saja.

Simak berikut ini untuk Anda coba di rumah.

Cara Membasmi Tumbila Kutu Busuk di Kasur

Berikut ini cara mudah dan efektif menghilangkan kutu busuk di kasur.

Anda bisa memilih satu dari opsi berikut ini dengan ketersediaan bahan di rumah.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Darah yang Sudah Mengering di Kasur, Cuma Modal Gunakan 1 Bahan Dapur Ini

1. Menggunakan campuran air garam

Campuran sederhana lainnya yang juga mudah dibuat adalah campuran air dan garam. Meski sederhana, ramuan ini terbukti ampuh menghilangkan serangga yang bersarang di kasur.

Masukkan campuran tersebut ke dalam botol semprot dan semprotkan sarang kutu secara menyeluruh.

2. Semprot dengan cuka

Tak hanya untuk penyedap makanan, cuka juga bisa diandalkan untuk membasmi kutu busuk.

Cukup pindahkan cuka ke botol semprot dan semprotkan ke sarang kutu. Tidak perlu dicampur dengan air.

3. Gunakan campuran minyak tanah dan kamper

Campur minyak tanah dan kamper, masukkan ke dalam botol semprot, lalu semprotkan ke seluruh sudut sarang kutu busuk. Dijamin kutu busuk akan segera mati dan kasur akan terbebas darinya.

4. Gunakan pengering rambut untuk menghilangkan kutu tempat tidur

Nyalakan pengering rambut atau pengering kasur dengan lembut ke tingkat panas setinggi mungkin.

Gunakan di seluruh area kasur untuk menghanguskan kutu dan telurnya. Namun, hindari membiarkan pengering rambut terlalu lama di satu tempat untuk mencegah risiko kebakaran.

Nah, untuk kamar tidur yang sudah terkena kutu busuk, segera bersihkan dengan mengeluarkan semua barang yang ada di dalam ruangan terlebih dahulu.

Menyapu, mengepel, dan mengharumkan ruangan. Jika perlu, gunakan juga penyedot debu, untuk membersihkan debu dan menjangkau tempat-tempat yang sempit dan sulit.

Sama seperti nyamuk, kutu busuk tidak menyukai aroma wewangian, terutama bunga lavender.

Adapun selain lavender, beberapa jenis wewangian yang bisa kamu coba adalah eucalyptus, peppermint, dan tea tree (pohon teh).

Baca Juga: Untung Saja Semalam Tidur dengan 3 Siung Bawang Merah di Bawah Kasur, Mulai Pagi ini Jadi Pembicaraan Satu Kantor

5. Maksimalkan sirkulasi udara dan cahaya

Cukup buka jendela setiap pagi dan biarkan sinar matahari dan udara segar memasuki kamar tidurmu. Bagaimanapun, kutu busuk menyukai tempat yang gelap dan lembap.

Jadi, membiarkan sinar matahari masuk adalah salah satu cara untuk “membasmi” kutu busuk di kamar tidurmu.

Tips: Cara menghilangkan bau tak sedap di kasur

Kamu dapat menyingkirkan bau tak sedap di kasur dengan menggunakan soda kue atau baking soda.

Menaburkan setengah cangkir soda kue ke seluruh permukaan atas kasurmu bisa menghilangkan baunya.

Adapun untuk durasinya, soda kue yang ditaburkan di atas kasur bisa dibiarkan selama beberapa jam atau semalaman, lalu sedot dengan vacuum cleaner.

Soda kue adalah senyawa kimia kuat yang dapat menyerap kelembapan dan bau, sehingga produk ini memiliki banyak kegunaan di rumah.

Selain itu, saat membersihkan kasur, pastikan kamu melakukannya di kedua sisi agar kasur tetap bersih dan segar.

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Trik Menghilangkan Kutu Busuk di Kasur

Baca Juga: Selama Ini Bingung Caranya, Ternyata Begini Cara Mengharumkan Kasur dan Bantal agar Jauh dari Bau Apek, Gampang!