Cara Membersihkan Gelas Plastik dari Noda Teh Membandel Agar Kembali Kinclong, Cuci dengan 1 Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Jumat, 12 Januari 2024 | 18:40 WIB
Cara menghilangkan noda teh dari gelas plastik. (Walmart)

SajianSedap.com - Teh menjadi minuman kesukaan banyak orang dan kalangan banyak orang.

Menyesap minuman ini hangat-hangat di pagi hari dapat memberi energi tambahan sebelum beraktivitas.

Atau sekedar untuk menemani makan camilan dan gorengan saat sore hari juga memberi kenikmatan tersendiri.

Tapi kebiasaan minum teh di rumah memiliki PR tersendiri untuk membersihkan wadah minumnya seperti cangkir dan gelas.

Setelah intensitas penggunaan cangkir dan gelas yang terlalu sering, teh meninggalkan noda kecoklatan di dalam gelas, utamanya pada gelas plastik.

Ini disebabkan oleh kandungan tanin pada teh, yakni senyawa polifenol yang berasal dari tumbuhan yang memberi rasa pahit dan pekat

Jika kondisi gelas sudah begini tentu membuat beberapa orang malas memakainya.

Tapi jangan terburu-buru dulu membuangnya dan membeli yang baru, gelas Anda bisa diselamatkan dan dibuat kembali kinclong.

Berikut ini caranya untuk Anda coba di rumah.

Cara Menghilangkan Noda Teh dari Gelas Plastik

Ketika kamu sering menyeduh air teh panas di dalam gelas plastik, noda cokelat yang tak sedap dipandang lama-kelamaan akan muncul di permukaan bagian dalam gelas plastik. Metode pembersihan biasa, seperti menggunakan air hangat dan sabun cuci piring biasanya tidak akan cukup untuk menghilangkan noda teh di gelas plastik. Untungnya, ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk menghilangkan noda teh yang menempel di permukaan bagian dalam gelas plastik.

Baca Juga: Jangan Cuma Sayur dan Daging, Gelas yang Baru Dibeli Juga Harus Direbus Dulu Sebelum Dipakai, Ini Alasannya

1. Cuci dengan soda kue

Soda kue merupakan zat yang aman dan ramah lingkungan yang secara efektif menghilangkan sebagian besar noda teh dari cangkir plastik tanpa risiko kerusakan.

Caranya, basahi kain pembersih dengan air hangat.

Setelah itu taburkan dua sendok makan soda kue ke permukaan kain pembersih.

Cuci gelas plastik dengan kain pembersih yang telah diberi soda kue, berikan perhatian khusus pada area yang bernoda.

Jika sudah selesai, bilas gelas plastik dengan baik dan lap kering jika semua noda telah dihilangkan.

2. Larutkan soda kue

Jika cara sebelumnya tidak efektif, isi gelas plastik dengan air hangat dan dua sendok makan soda kue.

Biarkan larutan soda kue tetap berada di dalam gelas plastik selama setengah jam hingga satu jam.

Cuci gelas plastik dan eriksa apakah noda teh sudah hilang atau belum.

Ulangi langkah nomor 1 dan 2 jika perlu.

Ketika semua noda hilang, bilas bersih dan lap kering gelas plastik.

Gunakan kembali gelas plastik sebagai wadah minuman yang kamu inginkan.

Baca Juga: Cara Mencuci Gelas dan Piring Agar Tidak Berbau Amis, Lakukan Trik Ini Supaya Kembali Bersih dan Wangi

Cara Menyimpan Gelas dengan Benar

Produsen kuliner sekaligus ahli memasak rumahan, Clare Langan, mengatakan sebenarnya tidak ada cara yang salah untuk menyimpan gelas selama metode yang dipilih cocok dengan Anda.

Namun, dikutip dari Martha Stewart, saat menyimpan gelas, perlu mengaturnya sedemikian rupa agar lebih mudah mengambilnya ketika dibutuhkan serta menghindari gelas dari debu.

Saat memutuskan apakah ingin menyimpan gelas, terlepas dari posisi bukaannya yang menghadap ke atas atau ke bawah, hal ini bergantung pada pengaturan tempat penyimpanan dan material gelas.

Debu dapat berkumpul di gelas, bahkan kabinet dapur. Tentunya, hal ini tidak diinginkan, terlebih setiap kali mengeluarkan gelas. Untuk mencegah debu, simpan gelas dengan membalikkannya.

Menurut Langan, bagian gelas yang paling rentan adalah tepian pada bukaannya.

Jadi, untuk gelas yang sangat ramping seperti gelas sampanye, sebaiknya menyimpannya dengan bukaan menghadap ke atas. Namun, posisI ini bisa mengumpulkan debu jika gelas jarang dipakai.

Akan tetapi, apabila ingin menaruhnya dengan posisi membalikkan gelas, lakukan secara hati-hati.

Langan kembali menegaskan tidak ada posisi yang salah atau benar terkait cara menyimpan gelas.

Namun, untuk gelas yang sering digunakan, sebaiknya ditaruh di kabinet atau rak di sebelah wastafel atau mesin pencuci piring.

Menurut Langan, metode ini memudahkan seseorang mencari gelas dan menaruhnya kembali setelah mencucinya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Menghilangkan Noda Teh dari Gelas Plastik

Baca Juga: Kinclongnya Seperti Ganti Baru, Gelas Kaca Kusam Jadi Kembali Kinclong Cuma Modal Dibersihkan Pakai Cuka, Begini Caranya