Sekali Seumur Hidup, Buruan Coba Mi Ayam Legendaris di Bogor, Ada yang Jualan Sejak 1975

By Ersi PW, Senin, 15 Januari 2024 | 17:40 WIB
Rekomendasi tempat makan mi ayam di Bogor (Radar Bogor)

SajianSedap.com - Menikmati mi ayam di tengah cuaca Bogor yang syahdu merupakan hal yang tepat.

Selain menjadi ritual pasca kehujanan, menikmati mi ayam sangatlah wajib dilakukan.

Saat ini tak sulit rasanya menemukan pedagang mi ayam di pinggir jalan.

Seperti di kota Bogor ini. 

Di Bogor banyak mi ayam legendaris yang bisa Anda cicipi.

Rasanya enak, tak kalah dengan yang ada di resto.

Mau tahu apa saja?

Rekomendasi Mi Ayam Legendaris di Bogor

Mi ayam di sini bukan hanya enak, namun legendaris!

Ada yang sudah berjualan sejak 1975 sampai sekarang.

Rasanya sederhana, yang selalu pengunjung tak bosan datang kembali. 

Baca Juga: Harganya Cuma Rp 10.000, Pantas Saja Mi Ayam Legendaris Ini Laris Manis! Cek Lokasinya

Mie Ayam Kosim

Tipe mi di sini lembut, enak, wangi dan agak tipis, rasanya sederhana.

Harga mi ayamya Rp 17.000, kalau pakai baso Rp20.000.

Dan yang paling penting, sambalnya enak.

Anda juga bisa nambah pangsit goreng Rp 2.000. 

Lokasinya ada di Jl. Ciremai Ujung, Taman Kencana, Bogor.

Mie Ayam Bakso HERMAN

Ini dia nih, mi ayam paling lama ada di Bogor.

Sudah ada sejak 1975.

Tempatnya berada di dalam pasar anyar sedikit tersembunyi.

Lokasi tepatnya ada di Jl. Abesin No. 2, Pasar Anyar, Bogor Tengah

Mi di sini dibuat homemade dan yang spesialnya ada di pangsit rebusnya.

Mau pangsit goreng? Ada.

Diberikan secara gratis dan bisa dimakan sepuasnya.

Baca Juga: Viral di Twitter, Apa itu Ayam Protena? Mirip Daging Ternyata Bukan

Mie Ayam Gadis

Mi ayam ini jualan lebih dari 36 tahun sejak 1987.

Sase Lovers yang ingin nostalgia rasa mie ayam kampung jawa paduan rasa manis dan gurih dominan, ini dia tempatnya.

Minya kenyal, homemade, sayur dan ayamnya melimpah.

Lokasinya ada di Gang antara Superindo Jemabatan Merah dan SD Panaragan (Jalan Veteran Bogor).

Buka dari jam 08.00-16.00, harganya hanya Rp 10.000!

Mie Ayam Ojo Dumeh Mas Endhut

Bagi Sase Lovers penggemar mi ayam Wonogiri, Anda bisa berkunjung ke Mie Ayam Ojo Dumeh Mas Endhut.

Mi di sini terkenal dengan mienya yang tipis, agak keriting, dan lembut. 

Mie ayamnya disajikan kering tanpa kuah tapi bisa request pakai kuah dicampur atau terpisah.

Racikan minyak bawang yang wangi membuat mie ayam ini gurih.

Lokasi tepatnya ada di Jl.Raya Pajajaran, RT.03/RW.13 Bantarjati, Kec. Bogor Utara, Kota Bogor.

Selamat mencoba!

 

 Baca Juga: Persis Buatan Pedagang Mi Ayam, Ini Dia Trik Membuat Kulit Pangsit Sendiri di Rumah