Cara Mengembalikan Kemilau Lantai Keramik Cukup dengan Dua Bahan Dapur

By Raka, Sabtu, 20 Januari 2024 | 15:20 WIB
Trik membersihkan lantai keramik dengan bahan dapur (Spruce)

SajianSedap.com - Beberapa pekerjaan rumah memang kerap menguras tenaga.

Salah satunya adalah mengepel lantai.

Tak cuma ingin lantai yang kemilau, tapi juga menghindarinya agar tidak licin.

Kebanyakan orang pasti menambahkan pengharum lantai agar hasilnya lebih maksimal.

Padahal cara ini justru merugikan.

Karena sangat berbahaya jika keluarga di rumah mengalami hal yang tak diinginkan.

Maka dari itu penting mencari pengganti pengharum lantai dengan beberapa bahan dapur ini.

Selain tidak meninggalkan lantai licin tapi juga memberikan penampilan keramik yang putih bersih.

Trik Mengepel Lantai Keramik dengan Bahan Dapur

Untuk Anda yang ingin berhemat namun menginginkan suasana rumah yang nyaman dan berkilau, cobalah melirik bahan-bahan alami yang bisa digunakan mengkilapkan lantai rumah.

Beberapa diantaranya bahkan jadi bahan tambahan untuk makanan favorit seperti baso.

Melansir dari Hunker, berikut ini bahan alami yang bisa digunakan membersihkan lantai keramik rumah.

 Baca Juga: Cara Ampuh Menghilangkan Noda Minyak Goreng pada Lantai Keramik Agar Tidak Licin, Jika Sabun Lantai Belum Berhasil

1. Cuka putih

Cuka putih bisa sangat efektif digunakan membersihkan kotoran yang melekat pada lantai rumah.

Caranya campurkan cuka dan air bersih dengan perbandingan 1:1 di sebuah ember cukup besar.

Aduk hingga larutan cuka larut dengan air.

Cuka yang tak larut bisa merusak lapisan semen yang menghubungkan lantai keramik.

Setelah semua tercampur rata, gunakan larutan tersebut untuk mengepel seluruh lantai rumah.

Cuka bisa membersihkan sekaligus menghilangkan bau tak sedap yang menempel di lantai keramik rumah Anda.

2. Baking soda

Baking soda juga bisa membersihkan kotoran yang menempel di lantai serta mengembalikan warna alami keramik lantai.

Campurkan baking soda dengan air hangat sehingga terbentuk pasta yang agak kental.

Celupkan sikat gigi yang sudah tak terpakai ke dalam pasta, dan gunakan sikat untuk membersihkan lantai keramik yang kotor atau kusam.

Biarkan pasta menempel selama 10 menit, baru bersihkan lantai dengan air hangat.

3. Cuka, borakz, dan amonia

Ketika lantai keramik nampak sangat keruh dan kusam karena timbunan kotoran, maka gunakan cuka, boraks dan amonia untuk membersihkannya.

Baca Juga: Cara Membersihkan Noda Saus dan Minyak di Lantai, Kalau Mau Bersih Kesat Coba Pakai Bahan Dapur Ini

Ketiga bahan ini bisa membersihkan kotoran sekaligus mengembalikan kilau keramik.

Kombinasikan 1/2 cangkir cuka putih dengan 1/2 cangkir amonia dan 1/4 cangkir boraks. Masukkan campuran ke dalam ember, dan beri air hangat secukupnya.

Aduk hingga semua larutan tercampur rata. Pel lantai keramik dengan larutan yang ada, bilas dengan air bersih.

Ketiga cara di atas efektif membersihkan lantai keramik yang kusam dan kotor.

Tanpa menjadikannya licin, ketiga cara di atas bisa mengembalikan kilau keramik lantai.

 Baca Juga: Cara Membersihkan Lantai Dapur dengan Shampo, Bisa Betah Masak Seharian