SajianSedap.com - Perayaan Tahun Baru Imlek identik dengan segala kemeriahan.
Kurang lengkap rasanya bila sajian khas Imlek turut meramaikannya.
Salah satunya adalah Yu Sheng.
Sajian ini hanya ada pada saat perayaan Imlek datang.
Yu sheng merupakan salad warna-warni, yang biasanya disajikan di atas piring berdiameter besar yang terdiri dari irisan sayuran, buah, kerupuk goreng, dan ikan segar.
Saat Imlek, biasanya beberapa resto atau hotel menyediakan menu ini.
Sajian ini memang unik, setiap kondimen memiliki arti dan makna yang tersirat.
Saus yang diguyurkan ke atas salad ini bermakna ibarat rezeki, kesuksesan, dan keberuntungan yang terus mengalir seperti air yang dikucurkan.
Uniknya lagi, yu sheng juga kerap melibatkan 2 buah amplop tempat angpao.
Namun pada sajian yu sheng, amplop angpao ini tak diisi uang, melainkan untuk menyimpan kacang-kacangan, biji-bijian, atau bumbu yang akan ditaburkan bersama saus pada saat akan disantap bersamaan.
Biasanya yang dimasukkan ke dalam amplop angpao adalah kacang-kacangan yang ditumbuk kasar dan biji wijen.
Baca Juga: Berdiri Sejak 1958, Mi Ayam Halal ini Selalu Ramai dan Jadi Tujuan saat Tahun Baru Imlek di Medan