3 Cara Ampuh Membersihkan Jamur pada Kaos Putih dengan Memakai Bahan Dapur

By Idam Rosyda, Selasa, 23 Januari 2024 | 14:10 WIB
cara menghilangkan noda jamur pada kaos putih (freepik)

SajianSedap.com - Keberadaan jamur pada pakaian terkadang jadi salah satu hal yang sulit dihindari.

Salah satu penyebab umum mengapa jamur pada pakaian ini bisa muncul adalah kondisi lembab pakaian.

Entah keringat atau baju yang basah, bisa memicu ti,bulnya jamur pada pakaian.

Apalagi jika Anda tidak segera mencucinya.

Jamur yang umumnya berwarna hitam atau kemerahan ini bisa menyebar di pakaian Anda.

Khususnya pada pakaian berwarna putih, jamur ini akan begitu kentara.

Cara Menghilangkan Jamur pada Kaos Putih

Untuk itu Anda perlu segera menghilangkannya sebelum menyebar lebih banyak.

Nah penggunaan pembersih komersil sering kali belum ampuh menghilangkannya.

Jika Anda mencari cara lain, Anda bisa menggunakan bahan dapur atau bahan di rumah loh.

Apa saja sih?

Dikutip dari How Stuff Works, ada beberapa bahan dapur yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan jamur pakaian atau pada kaos putih Anda.

Baca Juga: Cara Membersihkan Kompor Gas yang Lengket dan Berminyak Biar Kembali Kinclong, Gosok dengan Bahan Dapur Ini

1. Lemon dan garam

Lemon dikenal dapat menghilangkan berbagai noda dan bau, termasuk jamur.

Caranya, campurkan air perasan lemon dan garam untuk membuat pasta kental, kemudian gosokkan ke area yang dipenuhi jamur pada pakaian.

Segera keringkan pakaian yang terkena jamur di bawah sinar matahari langsung.

Apabila noda jamur masih ada, lakukan lagi pembersihkan sampai jamur hilang.

2. Cuka dan air

Selanjutnya, cara menghilangkan jamur dari pakaian adalah menggunakan campuran air dan cuka.

Ini adalah solusi alami menghilangkan jamur.

Campurkan cuka dan air dengan perbandingan sama, lalu oleskan larutan tersebut pada area pakaian yang terkena jamur.

Untuk noda jamur yang lebih keras, cobalah cuka dengan kekuatan penuh.

3. Pemutih

Pemutih juga dapat menjadi cara menghilangkan jamur dari pakaian, tetapi berhati-hatilah dalam menggunakannya.

Jika ditangani secara sembarangan, bahan kimia pemutih yang keras dapat merusak pakaian.

Untuk kain yang dapat dicuci, gosokkan sedikit detergen bubuk pada noda jamur.

Baca Juga: 7 Bahan Dapur untuk Membersihkan Noda Kuning pada Bagian Ketiak

Apabila label pakaian mengizinkan, cuci pakaian dengan air panas, tambahkan 118 mililiter pemutih klorin.

Apabila label pakaian tidak mengizinkan penggunaan pemutih dan air panas, rendam pakaian dalam 59 mililiter pemutih oksigen, yang berlabel perborate atau all-fabric, dalam satu 3,7 liter air hangat.

Noda jamur akan hilang dari pakaian setelah setengah jam atau lebih.

Nah, itu dia sejumlah cara menghilangkan jamur dari pakaian yang bisa dicoba. Anda dapat memilih salah satunya.

Selamat mencoba di rumah.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Menghilangkan Jamur dari Pakaian dengan Bahan Alami

Baca Juga: Cara Ampuh Menghilangkan Karat di Bagian Dalam Rice Cooker, Mudah Saja Kalau Ada Bahan Dapur Ini