Berikut beberapa bahan yang bisa kita andalkan, dan pastinya ada di dapur kita.
1. Susu
Susu terbukti secara ilmiah mampu menetralisir bau mulut yang disebabkan oleh makanan yang berbau kuat seperti bawang putih dan bawang bombay.
2. Lemon
Lemon adalah buah yang mengandung banyak vitamin yang baik untuk kesehatan tubuh.
Rasa asam pada lemon bisa memicu produksi saliva menjadi lebih banyak dan menjaga rongga mulut dari kekeringan yang bisa menyebabkan bau mulut.
3. Yoghurt
Yoghurt mengandung bakteri baik, yaitu lactobacillus.
Bakteri ini baik untuk kesehatan saluran pencernaan kita.
Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan oleh American Association for the Advancement of Science, disebutkan bahwa yoghurt bisa menghilangkan bau mulut.
Partisipan dalam penelitian diminta untuk mengonsumsi yoghurt selama enam minggu.
Hasilnya sebanyak 80% partisipan merasakan bau mulutnya berkurang.
4. Nanas
Nanas dipercaya bisa menghilangkan bau mulut.
Kita bisa mengunyah beberapa potong nanas setelah makan atau meminum jus nanas.
Baca Juga: Menyikat Gigi Saja Tidak Cukup, 4 Cara Ini Ampuh Untuk Menghilangkan Bau Mulut yang Mengganggu