SajianSedap.com - Kue milk bun tengah viral di Indonesia.
Ini adalah sebuah kreasi roti yang diselimuti dengan taburan susu bubuk.
Teksturnya lembut dan rasanya gurih berkat kandungan susu yang melimpah di dalamnya.
Kreasi milk bun ini sendiri berasal dari Thailand dan telah menjadi viral di TikTok.
Milk bun ini ditawarkan oleh kafe dessert di Thailand bernama After You.
Milk bun ini kerap disebut sebagai snow bun karena taburan susu bubuk yang milky ini mirip seperti salju
Banyak orang tertarik untuk mencobanya dengan review banyak orang yang mengatakan rasanya nikmat.
Namun Anda tak harus pergi ke Thailand atau menggunakan jasa titip yang harganya mungkin cukup menguras dompet.
Sebab sudah banyak toko roti di Indonesia menawarkan milk bun lokal yang tak kalah nikmat.
Berikut ini beberapa toko yang menjual snow milk bun untuk Anda coba di daerah Semarang.
Baca Juga: Cara Menyimpan Roti Milk Bun Agar Tetap Fluffy dan Tidak Kempes
1. Moonbites
Toko ini menyajikan Milk Bun asal Thailand dengan berbagai rasa, dari thai tea, original, hingga coklat.