SajianSedap.com - Banyak orang Indonesia menggunakan toren atau tandon air untuk menyimpan air di rumah mereka.
Toren atau tandon air adalah wadah besar yang biasanya terbuat dari bahan beton atau plastik dan digunakan untuk menyimpan air bersih.
Ini adalah salah satu cara yang umum digunakan untuk memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari di rumah-rumah di Indonesia.
Toren atau tandon air membantu memastikan pasokan air yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari, seperti mandi, mencuci, memasak, dan minum.
Maka dengan fungsinya ini penting untuk melakukan perawatan agar toren selalu baik dalam penggunaannya.
Jangan sampai toren menjadi berbau atau kotor karena jarang dibersihkan yang berpengaruh pada air yang dipakai.
Untungnya membersihkan toren air cukuplah mudah dilakukan sendiri.
Anda bisa membersihkan toren Anda dengan memanfaatkan pembersih dari bahan di dapur Anda.
Simak berikut ini caranya untuk Anda coba di rumah!
Tips Menjaga Kebersihan Tandon Air Agar Tidak Berbau dan Kotor
Selain membuat tandon lebih tahan lama, rutin membersihkan tandon juga bisa menjaga kebersihan air yang disimpan didalamnya.
Dilansir dari Kevin Szabo Jr Plumbing, berikut ini tips menjaga kebersihan tandon air.
1. Cek permukaan tandon terlebih dahulu
Langkah awal yang perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan tandon yaitu mengecek permukaan tandon tersebut dahulu.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan tidak ada kerusakan pada tandon.
Selain itu, pastikan untuk menyapu dan mengepel area di sekitar tangki air.
Dengan membersihkan area di sekitar tandon, maka tidak ada serangga yang bersembunyi di sekitar tandon.
2. Kuras air
Tips menjaga kebersihan tandon air lainnya yaitu dengan rutin menguras air. Saat menguras air, jangan lupa untuk menggosok tandon menggunakan spons dan bilas dengan air bersih.
Dengan demikian, tidak ada lumut maupun jamur di dalam tandon. Setelah dikuras, kamu bisa mengisi kembali tandon dengan air bersih.
3. Cegah bau pada tandon dengan soda kue
Selain membersihkan lumut dan jamur, kamu juga perlu menghilangkan aroma tak sedap dalam tandon air.
Saat tandon kosong, kamu bisa menambahkan sedikit soda kue ke dalam tandon. Lalu, bilas dengan air bersih.
4. Pasang sistem filter air di saluran masuk
Kotoran akan menyebabkan kerusakan pada reservoir yang membuat air tidak layak digunakan.
Maka dari itu, sangat dianjurkan untuk memasang sistem penyaring air di lubang saluran utama.
Jika kamu menggunakan pipa untuk mengalirkan air ke dalam reservoir, maka periksalah pipa tersebut secara rutin.
Sebab, tak menutup kemungkinan terjadi kontaminasi air di saluran tersebut.
Baca Juga: 3 Cara Membersihkan Lumut pada Pipa Paralon Toren Air dengan Menggunakan Bahan Dapur
Cara Membersihkan Aerator Keran Air
Aerator adalah perangkat yang merupakan lampiran yang memastikan kelancaran aliran air dari keran.
Aerator bertanggung jawab mencampur air dan udara dan turut menciptakan kerak air pada keran.
Setelah melepas aerator dan membongkar bagian-bagian penyusunnya, Anda siap melakukan proses pembersihan.
Langkah pertama adalah membilasa aerator terlebih dahulu dengan hati-hati.
Meski celah dan lekukannya agak sulit dipegang, gunakan sikat gigi biasa untuk membersihkan kotoran.
Jika endapan terlalu kotor untuk dikeluarkan secara manual, celupkan ke dalam larutan cuka putih.
Bilas setelah beberapa waktu dan pasang kembali bagian-bagiannya untuk memasang kembali aerator.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Tips Menjaga Kebersihan Tandon Air